Azriel Hermansyah dan Ashanty (Instagram/@azriel_hermansyah)

Matamata.com - Ashanty dikenal dekat dengan Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah. Jadi ibu sambung, kedua anak Krisdayanti dan Anang itu sudah menganggap Ashanty layaknya ibu kandung sendiri.

Tak lain karena kebaikan hati wanita 36 tahun tersebut membuat Aurel dan Azriel dekat dengannya. Ditambah sikap Ashanty yang sangat keibuan.

Azriel ungkap kebaikan hati Ashanty (Youtube.com/TheHermasyahA6)

Hal ini diungkapkan oleh Azriel di channel YouTube The Hermansyah A6. Pemuda 20 tahun itu mengenang kebaikan hati Ashanty sembari meneteskan air mata.

Baca Juga:
Aurel Bikin Ashanty Nangis: Aku Gak Kebayang Kalau Bunda Gak Ada

"Bunda tuh yang selalu aku ingat kalau aku minta mainan itu, Bunda nggak pernah bilang 'nggak bisa beliin', tapi Bunda.." ujar Azriel sambil menahan tangis. Ashanty tak pernah menolak permintaannya. Tapi ibunda Arsy itu memberi pengertian kepada Azriel.

"Bunda bilang 'tunggu ya Jiel, pas Bunda kerja pasti Bunda beliin' dan sampai sekarang aku nggak bisa lupain," lanjutnya. "Walaupun semahal apapun mainannya, Bunda nggak pernah bilang 'nggak bisa beliin', itu nggak pernah. Pasti bilang 'tunggu ya, habis Bunda kerja dulu, nanti Bunda baru beliin' gitu," kata Azriel.

Azriel ungkap kebaikan hati Ashanty (Youtube.com/TheHermasyahA6)

Ia selalu mengingat pesan Ashanty yang memintanya untuk jadi orang sukses dan membahagiakan orang tuanya. "Pesan yang selalu Bunda sampaikan, Bunda selalu bilang 'Jiel harus bisa bahagiain Bunda' gitu," tuturnya.

Baca Juga:
Heboh Isu Putusnya Aurel dan Atta Halilintar, Ashanty Buka Suara

Lantas pacar Sarah Menzel itu mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Ashanty yang tulus merawat dirinya beserta sang ayah dan kakaknya, Aurel.

"Terima kasih buat semuanya yang Bunda sudah kasih ke Jiel, tanpa Bunda Jiel nggak mungkin sampai seperti ini. Bunda nggak cuma urus aku doang, tapi Bunda urus ayah juga, urus kak Loly dengan sangat tulus," ucap Azriel.

Baca Juga:
Lihat Kontestan Mirip Ashanty, Anang Kangen: Langsung Nancep ke Hati!

Load More