Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Mumuk Gomez. (Instagram/@mumukgomez)
Mumuk Gomez. (Instagram/@mumukgomez)

Matamata.com - Mumuk Gomez menceritakan pengalamannya ketika sering mendapat ejekan dan dipandang sebelah mata karena fisiknya.

Sambil mengunggah potret dirinya dengan outfit olahraga serba hitam, ia mengungkapkan beberapa komentar bernada negatif untuknya.

"Kok bisa percaya diri dengan fisik yang begitu kak? Kenapa ga pake behel kak? Pasti lebih cantik. Coba kurusan kak, lebih enak dilihatnya pasti," tulisnya mengawali caption postingannya pada Rabu (10/3/2021).

Baca Juga:
Ditegur Ibunya Pakai Celana Pendek, Editan Foto Mumuk Gomez Bikin Ngakak

Mumuk Gomez. (Instagram/@mumukgomez)
Mumuk Gomez. (Instagram/@mumukgomez)

Menurutnya, itulah beberapa pertanyaan, saran, tuntutan dan harapan yang sering diterimanya baik lewat kolom komentar media sosialnya atau melalui pesan langsung.

Artis 25 tahun ini pun menegaskan kalau dirinya kini tak sakit hati, putus asa atau merasa tidak cantik ketika ada komentar serupa.

"Dulu sempat iya, namun setelah melalui berbagai fase hidup akhirnya kini ku bisa berdamai dengan apa yang kerap orang lihat pertama kali dari diri ini," bebernya.

Baca Juga:
Ini Alasan Mumuk Gomez Tertutup Soal Pacar

Kemudian, pemain film 13: The Haunted ini menjelaskan tiga fase dalam menanggapi ejekan, kritikan dan masukan netizen. Antara lain: fase penerimaan, fase masa bodoh dan fase melihat sesuatu dari sudut pandang lain.

Mumuk Gomez. (Instagram/@mumukgomez)

Mumuk Gomez pun kini sedang berada di fase ketiga.

"Fase Melihat segala sesuatu dari sudut pandang lain, ini yang sedang ku pelajari hingga hari ini. Mungkin tidak semua komentar bermaksud jahat seperti menghina, adakalanya beberapa komentar masuk dengan sopan dengan niat memberi saran. Mencoba memahami sarannya, dan menelaah kembali jika memang itu baik untuk diri kenapa harus mentah dihindari," ungkapnya.

Baca Juga:
Tak Pernah Pamer, Ternyata Mumuk Gomez Punya Pacar Ganteng

Baru di akhir captionnya, ia menjelaskan kalau semuanya kembali ke diri sendiri.

"Jadi keputusannya kembali pada diri, akankah terus mengutuk apa yang telah Tuhan beri? ataukah ingin merawat diri sehingga muncul rasa syukur yang tiada akhir hingga tidak peduli cacian iri?" lanjutnya.

Load More