Matamata.com - Karena dianggap berpenampilan terlalu seksi, artis Jessica Iskandar kerap mendapat kritik dari netizen. Netizen menilai, penampilan ibu satu anak ini berubah drastis sejak menetap di Bali.
Alih-alih marah, komentar nyinyir netizen ditanggapi santai oleh wanita yang akrab disapa Jedar ini. Mantan pacar Richard Kyle ini mengaku hanya menyesuaikan penampilan pada tempatnya.
"Gini lho, kalau di Jakarta itu biasanya kan masuk gedung keluar gedung, masuk studio keluar studio gitu. Kalau di Bali kan outdoor semua, pantai, beach club, rumah, itu kan panas outdoor," kata Jessica Iskandar di Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (29/3/2021). "Jadi kadang aku pakai baju juga yang mau nggak mau menyesuaikan lokasi," sambungnya lagi.
Baca Juga:
Dikelilingi Bule Ganteng, Jessica Iskandar Udah Gak Jomblo?
Selain itu, salah satu alasan Jessica Iskandar mengenakan pakaian terbuka di Bali adalah karena cuaca. Dia berseloroh tidak mungkinke kolam renang pakai kemeja.
"Masa aku ke kolam renang pakai kemeja haha. Ya sudah kalau panas ya mau nggak mau pakai yang menyesuaikan aja," ungkapnya. "Mungkin juga karena banyak tourist jadi banyak yang nggak gimana-gimana gitu. Jadi mereka juga sudah biasa ngelihat tourists," imbuhnya.
Bintang film "Dealova" ini merasa nyaman dengan penampilan barunya. Hal ini karena banyak pula yang memuji dan senang melihat gayanya, meski ada juga yang mengkritik.
Baca Juga:
Jessica Iskandar Curhat Ingin Nikah: Persiapan Sudah 95 Persen
"Jadi mungkin di Bali lebih santai aja, jadi aku santai juga. Nggak ada sih yang bikin gimana-gimana, semuanya baik-baik, komentarnya selalu support, selalu positif," tuturnya.
Diketahui postingan Jessica Iskandar di Instagram pada Minggu (17/1/2021) sukses bikin heboh netizen belum lama ini. Pasalnya, dia dianggap bergaya terlalu vulgar.
Jedar terlihat berada di Karma Kandara, Bali dalam foto tersebut. Di situ, ibu satu anak ini tampak memamerkan pose yang cukup seksi.
Baca Juga:
Jessica Iskandar Beri Panggilan Sayang, Bukti Nobu Spesial di Mata Jedar?
Tak cuma itu, baju Jessica Iskandar juga ramai dikomentari gara-gara dinilai kekurangan bahan. Outfit seksi dengan bagian dada dan perut yang terbuka memang kerap dipakai oleh Jessica Iskandar.
Berita Terkait
-
Usai Alami Pendarahan, Jessica Iskandar Jalani Operasi
-
Usai Melahirkan Anak Ketiga, Jessica Iskandar Alami Pendarahan, 3 Kali Transfusi Darah
-
Hadiri Pernikahan Chand Kelvin dan Dea Sahirah, Baju Jessica Iskandar Bikin Salfok
-
Nagita Slavina Punya Jaket Super Mewah, Harganya Bikin Netizen Nangis Ingat Perjuangan Beli Mobil
-
Outfit Piyama Nagita Slavina di Acara Publik Bikin Salfok, Harganya Segini
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas