Matamata.com - Artis senior Jihan Fahira sudah tidak lagi eksis di layar kaca. Namun, gerak-gerik suami Primus Yustisio tersebut di media sosial tetap mampu mencuri perhatian netizen.
Terkini, Jihan Fahira memperlihatkan potretnya ketika sedang berlutut untuk memanjatkan doa pada Tuhan. Bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 2021, Jihan Fahira rupanya ingin mendoakan saudara-saudara yang ada di Palestina.
Jihan Fahira mengatakan bahwa doa adalah hal terbaik yang sejauh ini bisa ia berikan untuk masyarakat Palestina.
Baca Juga:
Gal Gadot Bereaksi Atas Pembantaian Palestina, Tutup Kolom Komentar
"Duhai Allah.. di hari yang fitrah ini kami memohon kepadamu ya Rabb tolonglah mereka saudara-saudara di Palestina, sayangi mereka, lapangkan hati mereka, tolonglah anak-anak kecil di sana para wanita dan lansia, tiada daya dan kekuatan apapun yang bisa aku berikan karena aku hanya selemah-lemahnya iman. Hanya doa, doa, dan doa memohon kepadaMU wahai Rabb ku," tulis Jihan Fahira penuh harap.
Kemudian, Jihan Fahira memberikan ucapan selamat Lebaran sekaligus mendoakan keselamatan banyak orang.
"Selamat hari raya lebaran saudara-saudaraku semua di manapun kalian berada, Barakallah Fiik semoga kita semua selamat dari bala dunya dan akhirat," imbuhnya.
Baca Juga:
Cerita Via Vallen di Palestina: Bawa Al-Quran Kayak Selundupin Barang Haram
Unggahan Jihan Fahira itu lantas mendapatkan beragam komentar dari netizen. Para netizen turut bersedih sekaligus memberikan doa terbaik dan ucapan selamat Lebaran.
"Aamiin Allahuma Aamiin. Sedih banget ya teh," tulis netizen.
"Amin ya Allah Tante semoga doa Tante terkabul. Happy eid mubarak Tante," timpal lainnya.
Baca Juga:
5 Jeritan Artis Dunia soal Konflik di Palestina, Gigi Hadid Sindir Aktivis
"Barakallaah, makasih atas kepeduliannya terhadap Palestina, Mba. Semoga lebih banyak lagi public figure bersuara tentang isyu ini," komentar yang lain.
Sebagai informasi, beberapa waktu lalu Israel kembali melakukan serangan di kompleks Masjid Al Aqsa dan jalur Gaza. Akibatnya, ada korban meninggal dunia dari serangan tersebut.
Ratusan warga Palestina dan lebih dari 20 polisi Israel dikabarkan terluka dalam bentrokan di Yerusalem. Bentrokan ini terjadi menyusul naiknya ketegangan selama satu bulan terakhir, meski konflik Israel dan Palestina itu sendiri telah berlangsung puluhan tahun.
Menilik laporan Reuters, serangan udara Israel itu berlangsung hingga Senin (11/5/2021) malam. Sejumlah ledakan maupun tembakan roket terdengar di dekat Kota Gaza dan sepanjang jalur pantai.
Berita Terkait
-
Demi Berkurban, King Faaz Tunda Liburan ke Jepang, Fairuz A Rafiq: Buat Palestina
-
Nikita Mirzani Kritik Prabowo Mau Bawa 1.000 Warga Palestina: Bagaimana Mau Menuju Indonesia Emas?
-
Gawat! Imbas Kolaborasi dengan Starbucks, NCT Ramai-ramai Di-Unfollow Penggemar
-
Agnez Mo Lantang Dukung Palestina usai Dihujat, Netizen Kasih Respect: Nah Gitu Dong!
-
Diduga, Bayi Lily yang Diadopsi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Berasal dari Palestina
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar