Yohanes Endra | MataMata.com
Biodata Ria Ricis. (Instagram/@riaricis1795)

Matamata.com - Ria Ricis belum lama ini berduka karena ayahnya, Sulyanto meninggal dunia pada 4 Juni 2021. Sedihnya, Ria Ricis tak bisa mendampingi saat detik-detik terakhir sang ayah karena sedang berlibur di Labuan Bajo.

Dia pun mendapatkan kabar ayahnya sudah meninggal dunia telat karena kendara sinyal. Meski buru-buru pulang, Ricis tetap tak bisa menyaksikan pemakaman sang ayah. Dia hanya bisa berdoa dari jauh.

Terlepas dari kabar duka itu, yuk simak biodata Ria Ricis di bawah ini.

Baca Juga:
Ciumi Bantal Almarhum Ayah, Ria Ricis: Aku Udah Tenang Banget

Biodata Ria Ricis

Biodata Ria Ricis. [Matamata.com/Alfian Winanto]

Ria Ricis dikenal sebagai selebgram, YouTuber hingga kini merambah ke dunia akting. Perempuan bernama asli Ria Yunita ini lahir pada 1 Juli 1995 di Batam, Kepulauan Riua.

Semenjak menjadi artis, perempuan berhijab ini memutuskan tinggal di Jakarta. Terlebih kakaknya yakni Oki Setiana Dewi sudah lebih dulu menjadi artis.

Baca Juga:
Ria Ricis Sedih Mengenang Almarhum Ayah: Papa Suka Banget Jagain Aku

Ricis panggilan akrabnya ini lahir dari pasangan Sulyanto dan Yunifah Lismawati. Dia tiga bersaudara dengan Oki Setiana Dewi dan satu lagi kakaknya yang berprofesi sebagai dokter, Shindy Kurnia Putri Sastromartodjo.

Meski sibuk berkarier di dunia entertainment, Ria Ricis tetap melanjutkan kuliahnya di Universitas Pancasila. Dia mengambil Jurusan Ilmu Komunikasi yang masih relate dengan dunia profesinya sekarang.

Perjalanan Karier

Baca Juga:
Ria Ricis Ungkap Firasat saat Ayah Meninggal: Aku Ngerasa Dikasih Tanda

Biodata Ria Ricis. (MataMata.com/Herwanto)

Ria Ricis mengawali kariernya sebagai selebgram. Dia pun tak menyangka akan menjadi terkenal karena memang tak ada niat untuk jadi artis meski sang kakak ada di dunia hiburan. Dia hanya menggunakan Instagram sebagai media untuk bersenang-senang dan berbagi foto atau video dirinya. Tak disangka banyak yang suka hingga punya followers jutaan. Hingga saat ini, akun Instagramnya @riaricis1795 sudah punya 25 juta followers.

Dari Instagramnya, Ria Ricis mencoba platform lain yakni YouTube. Di situ, ternyata dia juga berhasil dengan konten-konten yang menghibur semua kalangan. Dia sering membagikan konten bermain squishy. Konten seperti itu banyak ditonton anak-anak juga sehingga Ricis sangat populer di kalangan anak-anak dan remaja.

Ricis pun makin terkenal karena sering kolaborasi dengan para artis. Akhirnya, Ricis masuk ke acara-acara TV. Banyak juga artis yang ingin kolaborasi dengan Ricis karena punya subscriber YouTube banyak. Sekarang, channel YouTube-nya sudah mencapai 15,7 juta subscriber. Dia pun sempat jadi YouTuber perempuan pertama dengan jumlah subscriber terbanyak di Asia.

Kepopulerannya di sosial media itu dimanfaatkan cewek berzodiak Cancer ini untuk berkarya di dunia hiburan. Berbagai judul film, FTV hingga web series sudah pernah dicobanya.

Film pertama Ria Ricis adalah Selebgram pada 2017. Dia berperan sebagai Sherly. Sejumlah judul film hits lainnya antara lain: Yowis Ben, Target, Wedding Agreement, Aku Tahu Kapan Kamu Mati hingga yang paling baru Sisterlillah The Movie.

Sementara itu dia juga memproduksi sendiri web series yang berjudul Setan Taubat dan Setan Taubat Balik Lagi.

Untuk acara TV, dia pernah jadi host Inbox, I Want to Know, Kepoin dan Uwu Moment.

Sederet prestasi juga sudah diraih Ria Ricis. Antara lain sebagai Hijabers Selebgram di Sosisl Media Awards 2016, Selebgram Favorit di Nickelodeon Indonesia Kids' Choice Awards 2017, Vlogger Tersilet di Silet Awards 2019 dan YouTuber Meraih 10 Juta Subscriber di The Diamond Creator Award 2019.

Kontroversi Ria Ricis

Biodata Ria Ricis.(Instagram @riaricis1795)

Ria Ricis juga tak lepas dari kontroversi yang membuatnya jadi bahan gunjingan netizen di dunia maya.

Kontroversi pertama adalah buang squishy ke kloset. Ini merupakan konten di Youtubenya. Sontak saja Ria Ricis menuai kritikan dari ibu-ibu yang anaknya menonton video Youtuber 25 tahun ini. Belum lagi itu akan mencemari lingkungan karena buang sampah sembarangan.

Selanjutnya, Ria Ricis makan gurita hidup. Dia dianggap memberikan contah tak baik dalam memperlakukan hewan laut.

Ria Ricis juga pernah pamit dari YouTube namun itu hanya bertahan dua hari dan kembali lagi. Dia pun dihujat habis-habisan, parodi videonya pun bertebaran di sosial media.

Terakhir, Ria Ricis pernah dikritik karena syuting saat adanya peraturan pemerintah untuk tidak membuat kerumunan di awal-awal Covid-19 masuk ke Indonesia.

Kehidupan Asmara

Biodata Ria Ricis: Ria Ricis dan Reza Surya Putra. (Instagram/@riaricis1795)

Kisah cinta dan asmara Ria Ricis juga tak luput dari sorotan. Dia beberapa kali dikabarkan dekat dengan sejumlah cowok. Misalnya Atta Halilintar. Saking seringnya kolaborasi bareng di YouTube, banyak penggemar mereka yang baper. Ria Ricis bahkan saat itu cukup dekat dengan orangtua Atta Halilintar.

Selain Atta, ada sejumlah cowok yang pernah dikabarkan dekat dengan Ria Ricis antara lain: Harris Vriza, Reza Surya, Erfandi, Bhakti Perkasa, Aditya Surya Pratama, Rey Mbayang hingga Anandito Dwis.

Nah itu tadi biodata Ria Ricis, selebgram dan YouTuber berprestasi tapi juga kontroversial.

Kontributor: Safitri Yulikhah

Load More