Matamata.com - Aktris cantik Cinta Lau Kiehl menceritakan pengalamannya saat menyambangi sekolah yayasan keluarganya, yakni Pangerasan Education Center, yang terletak di kaki Gunung Salak, Bogor, melalui cuitan di Twitter, Kamis (17/6/2021).
Wanita 27 tahun tersebut menceritakan bagaimana perjuangan anak-anak yang tidak memiliki akses internet untuk tetap belajar di rumah selama masa pandemi Covid-19 ini.
Terlebih tidak semua orang tua paham dengan perkembangan teknologi zaman sekarang. Hal ini membuat pendidikan anak-anak di daerah terpencil tertinggal.
Baca Juga:
Gara-Gara Pria Ini, Cinta Laura Dukung Timnas Jerman di Euro 2020
"Banyak anak-anak Indonesia yang tinggal di tempat terpencil masih belum bisa dan belum siap melaksanakan pendidikannya secara digital!" cuit Cinta.
Ia mencontohkan anak-anak di daerah yang jarak tempuhnya cukup dekat dari ibu kota.
"Tidak usah jauh jauh! Sekolah ini yang hanya 1 jam dari kota Jakarta pun masih belum bisa membangun access wifi, sinyal pun putus-putus dan banyak dari anak-anak harus menunggu sampai malam hari untuk mendapatkan koneksi lancar untuk bisa belajar," sambungnya.
Baca Juga:
Konser Opening Euro 2020: Dimeriahkan Cinta Laura hingga Padi Reborn
Dengan pandemi yang sudah berlangsung lebih dari satu tahun, membuat anak-anak ketinggalan pelajaran yang seharusnya mereka kuasai.
"Kita yang tinggal di kota bisa WFH dan “learn” from home. Tapi yang kena dampak terbesar dari kebodohan kita atau kalian adalah anak-anak dan orang-orang yang tidak memiliki fasilitas yang sama," lanjutnya.
Karenanya, Cinta mengimbau masyarakat Indonesia untuk tidak memikirkan diri sendiri. Menurutnya, pandemi ini harus segera berakhir apabila kondisi ekonomi dan sosial di Indonesia membaik.
Baca Juga:
Peran Zahra Diganti, Cinta Laura: Seperti Menormalkan Tindakan Menjijikkan
"Wake up! Stop being selfish. This pandemic has to end if we want any hope of economic and social recovery (bangun! berhenti egois. Pandemi ini harus selesai kalau kita pengin ada perbaikan untuk ekonomi dan sosial)," pungkasnya.
Lalu, bagaimana caranya agar pandemi virus corona ini segera berakhir? Yakni dengan selalu mempraktikkan protokol kesehatan dan mendapat vaksin Covid-19.
Baca Juga:
5 Artis Cantik Tak Koleksi Barang Mewah, Alasan Cinta Laura Disanjung
Berita Terkait
-
Siapkan Pemimpin Masa Depan! UPH Festival 2024 Dorong Mahasiswa Baru Menggali Potensi dan Miliki Sikap Kepemimpinan
-
Rafathar Dikira Masuk Sekolah Kristen karena Ayat Alkitab, Biaya Pendidikannya Berapa Ya?
-
Kini Putus Sekolah, Lolly Akui Lebih Pilih Karir Daripada Pendidikan
-
Atta Halilintar Ikut Ujian Paket C, Ternyata Sang Ibu Pernah Bawa Guru Ikut Travelling ke Luar Negeri
-
Demi Sang Anak Kuliah di AS, Nia Daniaty Rela Jual Aset
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas