Matamata.com - Seorang perempuan berinisial WL diduga tak hanya menyuplai sabu untuk komika Coki Pardede. Diungkap oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, WL ada indikasi memasok narkoba untuk artis lain.
"Ada indikasi dia juga pernah memberikan ke publik figur yang lain. Ini yang masih kami dalami karena masih dalam tahap penyidikan," kata Yusri di Polres Tangerang Kota, Sabtu (4/9/2021).
Dugaan itu didasarkan pada pekerjaan WL sebagai kru di beberapa acara yang digelar para artis. Oleh karena itu, WL kenal dengan sejumlah pesohor dari pekerjaannya itu.
"WL ini bekerja sebagai kru di beberapa untuk kegiatan public figure. Kemudian dia banyak mengenal ke beberapa publik figur," ujar Yusri.
WL mengaku kepada penyidik mulai jadi kurir narkoba sejak tahun lalu. "Kami akan dalami apakah kemungkinan kurirnya dia untuk para public figure yang lain atau di luar publik figur. Kami akan dalami," katanya.
Coki Pardede diamankan di kediamannya, kawasan Cisauk, Tangerang Selatan pada Rabu (1/9/2021). Saat menangkap Coki, Polisi mengamankan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 0,3 gram. Selain itu, polisi juga menemukan jarum suntik.
Dari mulut Coki, keluar nama WL yang disebut sebagai penyuplai. Polisi kemudian menangkap WL di lokasi yang lain. Selain Coki Pardede dan WL, polisi juga berhasil menciduk RA sebagai bandar narkoba.
Berita Terkait
-
Anggota DPR: Kritik Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' Tak Perlu Dilaporkan ke Polisi
-
Buntut Pernyataan Soal Konsesi Tambang NU-Muhammadiyah, Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi
-
Terluka Akibat Pecahan Kaca Gedung TCC, HN Lapor Polisi
-
Amankan Kunjungan Delegasi China, Polda Metro Kerahkan 2.029 Personel
-
Polda Metro Jaya Pastikan Proses Hukum Roy Suryo dkk Berjalan Profesional dan Seimbang
Terpopuler
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season