Vicky Shu. (MataMata.com/Yuliani)

Matamata.com - Vicky Shu ikut merayakan Hari Guru pada 25 November 2021. Dia berkesempatan menjadi guru dadakan di sekolah putranya, Abimanyu.

Vicky membagikan momen saat mengajar lewat akun Instagramnya. Ia terlihat cantik mengenakan kerudung dan baju motif bunga.

Vicky Shu mendadak jadi guru (instagram.com)

"Demi apa super tegang, haha.. Gantiin miss @mayaasafiraa dan miss Nida Ngajar Playground @mutiara_harapan_islamic_school," tulis Vicky Shu.

Baca Juga:
3 Potret Vicky Shu Latihan Freediving, Lawan Kecemasan, Banjir Pujian!

Vicky nampak telaten saat mengajar muridnya lewat media daring. Ia bahkan gemas melihat tingkah anak didiknya saat membuat kartu ucapan di Hari Guru.

Vicky Shu mendadak jadi guru (instagram.com)

"Gemesh dengar suara anak anak playgroup temen temen sekelas Mas Abimanya," tulis Vicky.

Memperingati Hari Guru Nasional, ibu dua anak itu menuliskan pesan menyentuh. Ia berharap guru-guru di Indonesia bisa hidup dengan sejahtera.

Baca Juga:
Punya Mata Coklat Indah Banget! 7 Potret Guinandra Anak Kedua Vicky Shu

Vicky Shu mendadak jadi guru (instagram.com)

"Jadi guru ituu sangat mulia dan sulitt jujur pasti banyak orang tua yang merasakan selama sekolah online di masa pandemi. Jadi sangat berharap kesejahteraan guru di manapun berada di Indonesia semakin diperhatikan dan ditingkatkan," tulis Vicky Shu.

"Kita bisa sukses salah satunya berkat para guru yang dengan sabar mendidik kita di sekolah. Selamat hari guru, semoga sehat selalu, bahagia dan penuh dengan berkah. Terima kasih atas perjuangannya," tutupnya.

Gimana menurut kamu lihat Vicky Shu yang bisa cetar di panggung, kini jadi guru playgroup?

Baca Juga:
Buka-bukaan Vicky Shu Pernah Jadi Pengasuh Al Ghazali, El Rumi, Dul Jaelani

Load More