Matamata.com - Mantan suami Mawar AFI, Steno Ricardo untuk sementara dinonaktifkan dari perusahannya, Bapak2ID. Steno merupakan CEO sekaligus pendiri akun Instagram bapak2id yang memproduksi konten kehidupan bapak-bapak seperti investasi, parenting, dan humor.
Dalam unggahannya, akun bapak2id turut meminta maaf pada pengikutnya di Instagram atas kegaduhan yang sedang terjadi.
"Halo warga, kami memohon maaf dengan kabar kagak enak yang beredar tentang salah satu founder kami. Kami mohon maaf banget," tulisnya dikutip Rabu (23/2/2022).
Baca Juga:
Steno Ricardo Siap Bongkar Bukti Mawar AFI Selingkuh: Kami Punya Dokumennya
Akun tersebut juga memberitahu kalau yang Bapak Marsani, nama lain Steno Ricardo, telah mengklarifikasi persoalan itu lewat akun media sosial pribadi. Bapak2id sadar itu adalah urusan personal.
Lima orang pendiri Bapak2Id akhirnya mengambil sikap. Mereka sepakat untuk mengganti Steno Ricardo sebagai CEO perusahaan tersebut.
"Dan sikap para founder Bapak2IDyang lain untuk menanggapi perihal ini adalah, menonaktifkan Bapak Marsani sebagai CEO untuk sementara, agar yang bersangkutan dapat fokus menyelesaikan masalah pribadinya," ungkapnya.
Baca Juga:
Mbah Mijan Bongkar Energi Aneh Menyelimuti Mantan Suami Mawar AFI!
Posisi CEO untuk sementara dijabat oleh orang lain.
Terbaru, Steno Ricardo dinyatakan tak lagi jadi bagian Bapak2ID. Namun tak diketahui secara pasti di dikeluarkan atau mengundurkan diri.
"Selamat siang warga, dengan ini kami bapak2ID memberitahukan bahwa Bapak Marsani Lempar Lembing sudah tidak menjadi bagian dari bapak2ID lagi," tulisnya.
Baca Juga:
10 Potret Transformasi Mawar AFI, Masih Cantik walau Punya 3 Anak
Isu perselingkuhan Steno Ricardo memang cukup bikin geger media sosial. Terlebih, perempuan yang disebut-sebut jadi selingkuhannya adalah babysitter yang dulu mengasuh anak-anaknya.
Steno sudah angkat suara soal tudingan Mawar AFI. Dia membenarkan telah menikah dengan perempuan yang dimaksud. Namun, Steno tegas membantah melakukan perselingkuhan saat masih beristri Mawar AFI.
Baca Juga:
9 Potret Rumah Mawar AFI, Terlihat Nyaman untuk Membesarkan 3 Buah Hatinya
Berita Terkait
-
Oplas Bagian Hidung Di Korea, Segini Biaya Yang Digelontorkan Mawar AFI
-
'Di Korea Bukan Oplas yang Pertama', Mawar AFI Operasi Plastik Hidung Habiskan Rp70 Juta
-
Rogoh Kocek Rp140 Juta untuk Operasi Hidung, Mawar AFI Akui Hasilnya Memuaskan: Dibilang Netizen Lebih Muda
-
Dilepeh Suami, Mawar AFI Kini Jadi Tukang Bangunan Terampil Ngaduk Semen: Kecil-kecil Cabe Rawit
-
Sang Ayah Nikahi ART, Anak Mawar AFI: Kenapa Papa Bobonya sama Mbak?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar