Ismail | MataMata.com
Sinopsis Film Baby Blues(Instagram/@babyblues_movie)

Matamata.com - Film Baby Blues sajikan tontonan yang menghibur untuk penikmat layar lebar. Film yang dirilis pada 24 Maret 2022 kemarin ini sepertinya bakal sayang untuk dilewatkan.

Menggandeng Vino G Bastian dan Aurelie Moeremans, Baby Blues bakal menghadirkan lika liku kehidupan orang tua baru. Kisahnya pun tergolong unik

Aurelie Moeremans bakal tunjukkan kemampuan aktingnya berperan sebagai laki-laki. Begitu pula Vino G Bastian yang bakal memerankan peran yang tidak biasa.

Baca Juga:
5 Kelakuan Ria Ricis saat Hamil, Memarahi Suami tanpa Sebab

Penasaran seperti apa ceritanya? Yuk kita simak dulu sinopsis film Baby Blues.

Sinopsis Film Baby Blues

Sinopsis Film Baby Blues(Instagram/@babyblues_movie)

Baby Blues menceritakan kisah pasangan suami istri yang baru dikaruniai buah hati. Andika dan Dinda tak pernah menyangka jika merawat bayi itu tak semudah yang mereka bayangkan. Hal tersebut akhirnya memicu adanya pertengkaran dan perdebatan dalam rumah tangga mereka.

Baca Juga:
Venna Melinda dan Ferry Irawan Gelar Acara Syukuran Pernikahan, Megah Berhiaskan Bunga-Bunga

Dinda pun mengalami sindrome Baby Blues yang mekin menambah runyam hubungan keduanya. Hingga suatu hal aneh terjadi, jiwa Andika dan Dinda tertukar. Mau tidak mau mereka harus memahami satu sama lain selama jiwa mereka tertukar.

Namun bisakah jiwa mereka kembali ke tubuh masing-masing serta menjalani kehidupan yang normal lagi? Tonton Baby Blues untuk menemukan
jawabannya.

Daftar Pemain Film Baby Blues

Baca Juga:
Raisa Bertemu Jokowi di Bali, 'Merengek' Izin Konser di GBK

Sinopsis Film Baby Blues(Instagram/@babyblues_movie)

Seperti disebutkan sebelumnya, film Baby Blues dibintangi oleh para artis pan atas. Sebagai pemeran utama, ada Vino G. Bastian yang memerankan sosok Andika. Sementara posisi Dinda diperankan oleh Aurelie Moeremans.

Selain mereka berdua, ada juga artis senior Ratna Riantiarno sebagai Bu Tari. Sedangkan Mathias Muchus berperan sebagai Pak Nurul. Baby Blues juga diramaikan oleh para bintang muda seperti Abdurrahman Arif, Rigen Rakelna, Erick Estrada, dan masih banyak lagi.

Alasan Nonton Baby Blues

Baca Juga:
Deddy Corbuzier Syok Lihat KTP Rara Pawang Hujan, Sikap Nikita Willy Dipuji

Sinopsis Film Baby Blues(Instagram/@babyblues_movie)

Buat yang masih galau buat nonton Baby Blues di bioskop, ini 3 alasan kenapa kamu wajib menyaksikan film ini. Alasan pertama tentunya daftar pemain dengan akting skill yang sudah tidak diragukan lagi.

Alasan lainnya tentu saja alur cerita yang cukup unik meski mengangkat tema konflik dalam keluarga yang sudah umum. Satu lagi, film ini merupakan hasil kerjasama MVP Pictures Dan platform OTT Maxstream.

MVP Picture adalah rumah produksi yang telah menghasilkan berbagai jenis film dan web series. Salah satu karyanya yaitu Geez & and serta Titusan setan 2.

Gimana, penasaran sama ending kisahnya Andika dan Dinda? Langsung aja deh ke bioskop buat nonton filmnya.

Kontributor: Nur Khasanah
Load More