Matamata.com - Tri Suaka sempat menjadi bulan-bulanan netizen karena dinilai meledek Andika Kangen Band bersama Zinidin Zidan. Bahkan, musisi asal Yogyakarta itu sampai dicap hanya pengamen kafe oleh netizen julid.
Kini, Tri Suaka perlahan mendapat dukungan dari beberapa musisi Tanah Air. Salah satunya Anji yang tak ragu mengajak Tri Suaka nyanyi bareng baru-baru ini.
"NYANYI SAMA ‘CUMA’ PENGAMEN KAFE yang lagu originalnya ditonton lebih dari 50juta dan sampai di-cover @jud1ka di channel-nya. Bahkan bikinin lagu buat single terbaru Jude," tulis Anji pada Kamis (5/5/2022).
Baca Juga:
Blak-blakan, Dhena Devanka Akui Sering Cekcok dengan Jonathan Frizzy karena Masalah Uang
Dalam unggahan tersebut, Anji membagikan video duet bareng Tri Suaka menyanyikan lagu "Aku Bukan Jodohnya" yang telah ditonton lebih dari 50 juta kali. Momen duet tersebut sekaligus dimanfaatkan Anji untuk menyinggung soal riders Tri Suaka yang menghebohkan.
Seperti diketahui, publik sempat dibuat heboh dengan riders Tri Suaka yang dikabarkan meminta rokok satu slop dan pijat refleksi setiap kali manggung. Anji mengatakan bahwa dirinya tak dimintai riders tersebut saat nyanyi bareng.
"Untung buat nyanyi bareng, saya gak harus beliin rokok 1 slop dan sediain pijat refleksi. Wkwk," beber Anji.
Baca Juga:
9 Fakta Aulia Sarah, Sosok Badarawuhi di Film KKN Desa Penari
Dukungan untuk Tri Suaka terus berkarya pun dituliskan mantan vokalis Drive tersebut. Perkara Andika Kangen Band, Anji yakin Tri Suaka telah belajar banyak.
"Berkarya terus, @xdjtrisuaka. Apa yang terjadi, jadikan pelajaran buat lebih maju," pungkasnya.
Dukungan Anji untuk Tri Suaka langsung dibanjiri pujian. Banyak netizen yang mengapresiasi sikap Anji kepada Tri Suaka.
Baca Juga:
7 Artis Hollywood Menikah dengan Konglomerat, Makin Tajir Melintir
"@duniamanji bang Anji luar biasa orangnya, bisa merangkul orang yg sedang dapat ujian dari alloh SWT. sehat terus bang @duniamanji aamiin," komentar netizen. "Terimakasihh manji support nya buat bang tri, kangenn bangett sama abang @xdjtrisuaka," balas yang lain.
"Semangat @xdjtrisuaka," dukung netizen. "Pengamen yang sama level dengan artis2 yang sedia ada. Pengamen yang karya nya di cover artis2 Malaysia.. Prod of u @xdjtrisuaka," kata lainnya.
Seperti diketahui, Tri Suaka dan Zinidi Zidan dianggap tidak menghargai Andika saat menirukan cara bernyanyi vokalis Kangen Band tersebut. Baik Tri Suaka dan Zinidi Zidan telah meminta maaf, tetapi memulihkan nama baik tentu tak semudah membalikkan telapak tangan.
Baca Juga:
Medina Zein Ramai Dituding Tipu Uya Kuya, Kini Ngaku Ditipu Pengacara Sendiri: Astaghfitullah
Berita Terkait
-
Akui Jalan ke Bangkok Bersama Anji, Juliette Angela Minta Masalah itu tak Perlu Diperbesar: Murni Profesional
-
Sexy Goath Ngaku Diintimidasi Kakak Anji Usai Bongkar Dugaan Perselingkuhan, Pengacara Bakal Proses Hukum
-
Dituding Selingkuh, Anji Manji Akhirnya Muncul: Situasinya Tidak Sederhana
-
Sexy Goath Tuding Anji Selingkuh dengan Istrinya, Umbar Bukti Tiket Pesawat dan Lingerie
-
Anji Dituding Selingkuh dengan Istri Orang, Ada Bukti Tiket Pesawat ke Bangkok dan Lingerie
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas