Nur Khotimah | MataMata.com
Tasyi Athasyia dan Aurel Hermansyah. (Instagram/@tasyiiathasyia)

Matamata.com - Aurel Hermansyah membahas banyak hal ketika ngobrol bareng Tasyi Athasyia dalam tayangan YouTube belum lama ini. Salah satu topik yang dibahas adalah perihal aturan dalam pernikahan.

Aurel rupanya penasaran dengan dosa seorang istri yang tak mematuhi suami. Perihal pertanyaan itu, Tasyi Athasyia memberikan jawaban tegas.

Awalnya putri sulung Krisdayanti itu menceritakan bahwa dia merasa senang ketika Atta Halilintar memujinya cantik saat berhijab. Namun Aurel menegaskan bahwa alasannya berhijab bukan karena disuruh suami.

Baca Juga:
Anthony Xie Panas Lihat Audi Marissa Bucin ke Member BTS: Makan Ati

Tasyi Athasyia kaget dengan jawab Aurel Hermansyah, berkata, "Gue kira Atta loh yang nyuruh lo."

Aurel Hermansyah kemudian bertanya tentang dosa istri yang tidak menuruti perkataan suaminya dengan memberikan satu contoh kasus.

"Eh tapi dosa gak sih kalo misalnya, kan kita apa-apa harus izin ya sama suami. Terus kita izin, 'Sayang aku mau pake jilbab,' terus suamianya bilang, 'Enggak gak usah,'" tanya ibunda Ameena tersebut.

Baca Juga:
Dea Onlyfans Terang-terangan Nyesel Datang ke Podcast Deddy Corbuzier, Ogah Diundang Lagi

Tasyi Athasyia dengan tegas menjawab, "Enggak." Konten kreator blasteran Arab-Indonesia tersebut memberikan penjelasan kenapa menurutnya itu bukan dosa.

"Jadi urutan hidup manusia. Itu semua, semua manusia, gak boleh ada yang di atasnya Allah," jelas Tasyi Athasyia.

Tasyi Athasyia dan Aurel Hermansyah. (Instagram/@tasyiiathasyia)

"Orangtua pun udah gak ada di atasnya Allah, jadi Allah dulu, suami, orangtua, kalo perempuan udah nikah ya, ngerti gak?" lanjutnya.

Baca Juga:
Raisa Terkena Kembang Api saat Akan Naik Panggung, Ekspresinya Disorot: Tetap Cantik Meski Nahan Sakit

Saudara kembar Tasya Farasya itu bertanya pada Aurel, "Nah menurut lo, lo pake kerudung disuruh suami apa disuruh Allah?"

Aurel Hermansyah menjawab karena Allah. "Berarti lo harusnya nurut Allah atau suami lho?" tanya Tasyi, yang lagi-lagi dijawab "Allah" oleh Aurel.

"Yaudah," sahut Tasyi Athasyia singkat, padat dan makjleb.

Baca Juga:
Nania Yusuf Pindah Agama ke Islam Lagi, Ustaz Yusuf Mansur Ikut Berkomentar

Mendengar penjelasan Tasyi Athasyia, warganet pun memiliki beragam komentar.

"Masya Allah masuk akal bgt penjelasan kak tasyi. Bener juga ya ga boleh ada yg diatasnya Allah. Kadang aku sih sama kayak Aurel gitu masih suka bingung, mana yg harus didahulukan gitu," tulis akun @myakhotimah.

"Atta dulu pernah ngomong sama Aurel kita manusia harus lebih mencintai Allah dulu Krn klu kita mencintai Allah berdoa memohon maka Allah akan memberikan cinta itu kepada umatnya agar semakin kuat mencintai," sahut akun @nabi_ldafa.

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More