Matamata.com - Raline Shah identik dengan penampilannya yang glamor dan cukup terbuka. Namun, baru-baru ini ia mendadak pamer potret berhijab dan tampil sederhana.
Dalam unggahannya, Raline Shah tampak memakai kerudung berwarna pink dan jaket. Raline Shah pun tersenyum manis ke arah kamera.
Rupanya, unggahan itu dibuat untuk mengungkapkan hubungannya dengan sang ayah. Raline Shah mengaku bahwa ia tidak terlalu sering bertemu dengan ayahnya.
Baca Juga:
12 Potret Kedekatan Raline Shah dengan Seleb Dunia, Terbaru Lee Jung Jae
"Saya ketemu ayah saya paling sering itu sepulang dari airport dan pamit berangkat ke airport. Seperti foto yang tampil di sini sewaktu Ramadan dan mau berangkat ke entah ke mana pun saya lupa," tulis Raline Shah, Kamis (16/6/2022).
Tak dipungkiri, Raline Shah dan ayahnya sempat menjalani masa-masa sulit. Namun, Raline Shah tetap mengucap syukur karena mempunyai sosok ayah yang mau menerima segala kekurangan serta perubahannya.
"Terima kasih Papa sudah menerima Raline dengan semua ketidaksempurnaan dan kekurangan yang ada. Terima kasih atas semua dukungannya selama ini tapi khususnya tahun ini dengan semua perubahan hidupku yang baru. Biarpun pada awalnya tidak paham sampai akhirnya jadi supporter andalan! Hubungan yang sulit itu membawa banyak hikmah juga ternyata. Semoga selalu diberi kesehatan dan kebahagiaan selalu ya Pa," imbuhnya.
Baca Juga:
Ketemu di Festival Film Cannes, Raline Shah Bikin Iri Gandeng Lee Jung Jae 'Squid Game'
Unggahan Raline Shah itu langsung diserbu netizen dan rekan artis. Banyak yang ikut bahagia melihat betapa akrabnya Raline Shah dan sang ayah.
Namun, ada juga netizen yang penasaran dengan perubahan yang dimaksud Raline Shah.
"Bahagia sayang lihat you and your happy family," komentar Marshanda.
Baca Juga:
10 Gaya Raline Shah di Festival Film Cannes 2022, Tak Kalah Bersinar dari Artis Hollywood
"Perubahan hidup yang baru? Boleh lebih spesifikkah?" tanya netizen penasaran.
"Alhamdulillah, bakti nyata pada orang tua tercinta," imbuh netizen yang lain.
"Akhirnya Kak Raline menang. Menang atas diri sendiri karena berdamai dengan kondisi: tidak berharap dapat mengubah orang yang kita sayang tapi bisa mengubah mindset dan sikap kita kepada mereka," ujar netizen.
Berita Terkait
-
Seru! Film 'Catatan Harian Menantu Sinting', Produser Sunil: Malah yang Error Ariel Tatum Bukan Raditya Dika
-
Pose Raline Shah di Pantai Bikin Resah, Ada yang Menonjol Tapi Bukan Bakat!
-
10 Potret Selfie Artis usai Nyoblos, Nicholas Saputra Absen Pamer Selfie
-
Begini Klarifikasi Raline Shah Soal Kabar Rencana Pernikahannya dengan Rama di Maret 2024
-
Pengusaha Tajir Diduga Calon Suami Raline Shah, Ini Profil dan Agama Raditya Priamanaya Djan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya