Matamata.com - Salmafina Sunan mendadak curhat tentang keimanannya yang sedang diuji. Lewat sebuah unggahan di media sosial, ia membagikan sebuah pertanyaan dari netizen.
"Satu ketaatan apa yang menguji iman Salma sampai bisa next level?" tanya netizen.
Anak Sunan Kalijaga itu lantas memberikan penjelasan. Ia secara terbuka sedang mengalami cobaan dan dikecewakan oleh seseorang. Padahal Salmafina sudah susah payah pindah ke Jakarta dan meninggalkan Bali demi bisa memuaskan orang yang tak disebutkan namanya tersebut.
Baca Juga:
Salmafina Sunan Meradang Diminta Kembali Peluk Islam di Momen Ultah Ibunda: Hak Alma Milih Agama
Salmafina lantas mengungkapkan sederet imbas yang ia alami setelah meninggalkan Bali.
"Aku kehilangan komunitas rohaniku yang selama ini menguatkan aku dalam hidup. Aku harus meninggalkan gereja di mana aku sangat bersukacita melayani di sana dan akhirnya sekarang aku bingung mau bertumbuh di mana. Aku masuk lagi ke Jakarta yang aku tahu akan bikin stres banget," tulis Salmafina Sunan, Senin (4/7/2022).
Meski demikian, Salmafina berusaha sekuat tenaga untuk tetap memotivasi dirinya sendiri.
Baca Juga:
8 Momen Salmafina Sunan Rayakan Lebaran Bareng Keluarga Meski Sudah Pindah Agama
"Satu yang aku imani dan selalu aku omongin ke diriku sendiri walaupun ngomongnya sesak banget di dada: Salma, kamu hanya kehilangan arah, bukan kehilangan Tuhan. Salma, kamu harus percaya bahwa Tuhan sudah merancang semuanya untuk dirimu. Kamu hanya perlu bertahan, beriman, dan berjalan," ujar Salmafina.
Sebagai penutup curhatannya, Salmafina mengatakan bahwa ujian yang ia terima kali ini terbilang cukup berat. Ia berusaha percaya bahwa Tuhan sudah mengatur semua yang terbaik untuk dirinya.
"Menurutku ini bener-bener next level of ujian, di mana aku harus benar-benar percaya kalau setiap harinya Tuhan sudah atur semua dan masa depan aku terjaga 100 persen di tangan Tuhan. Aku hanya perlu obey aja kali ini," pungkasnya.
Baca Juga:
8 Potret Gaya Pacaran Salmafina Sunan, Dikabarkan Putus dengan Greivance Lumoindong
Berita Terkait
-
Nyaris Besanan, Sunan Kalijaga dan Gilbert Lumoindong Pernah Tukar Pikiran: dari Hukum sampai Urusan Setan
-
Pernah Jadi Calon Mantu, Salmafina Ungkap Sifat Asli Gilbert Lumoindong: Bukan Bermaksud Membela
-
Salmafina Sunan Ikut Lebaran, Sinyal Kembali ke Islam?
-
Di Depan Ka'bah, Sunan Kalijaga Doakan Salmafina Kembali ke Islam
-
Salmafina Unggah Ayat Alkitab Usai Lulus BBCA, Komentar Sunan Kalijaga Disorot: Anak Ayah Akan Kembali Solehah
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya