Matamata.com - Tyara Renata istri Surya Insomnia menjadi sorotan netizen karena masa lalunya yang cukup mengesankan. Tyara rupanya pernah terjun ke dunia seni peran dan bekerja sebagai seorang pramugari.
Baru-baru ini Surya Insomnia menyampaikan ungkapan terima kasihnya kepada Tyara Renata. Surya berterima kasih karena sang istri memberi dukungan penuh pada kariernya di dunia entertainment.
Hal tersebut membuat banyak orang penasaran dengan sosok istri Surya Insomnia yang dulu sempat eksis di dunia akting. Berikut profil Tyara Renata yang sukses curi perhatian publik.
Baca Juga:
10 Potret Keluarga AHY Pakai Baju Bali, Almira Tampil Memesona bak Putri Bangsawan
Profil Tyara Renata
Tyara Renata lahir pada 11 Desember 1986 di Bandung. Perempuan berusia 35 tahun tersebut merupakan seorang aktris sinetron dan FTV yang kini lebih dikenal sebagai istri Surya Insomnia.
Ibu tiga anak itu pernah bekerja sebagai pramugari di sebuah maskapai penerbangan Singapura, Singapore Airlines. Saat ini dia hanya fokus mengurus rumah tangga dan anak-anaknya.
Baca Juga:
10 Potret Kebersamaan Anya Geraldine dan Pevita Pearce, Duo Hayati Bertemu!
Karier Tyara Renata
Tyara Renata mengawali kariernya di dunia hiburan dengan membintangi berbagai sinetron produksi SinemArt di era 2000-an. Selain sinetron, Tyara juga sering wira-wira di FTV. Ada lebih dari 20 judul FTV yang telah dibintanginya.
Deretan judul sinetron yang dibintangi Tyara Renata antara lain Siapa Takut Jatuh Cinta (2002), ABG (2004), Pengen Jadi Bintang (2006), Cinta Fitri (2007) hingga Cinta Indah (2009).
Nama Tyara Renata mulai dikenal setelah ikut berperan dalam sitkom Suami-Suami Takut Istri pada 2007. Sosok cantiknya juga kerap muncul di iklan produk kecantikan dan makanan.
Selain aktif di dunia entertainment, Tyara Renata pernah mencoba profesi lain, yakni pramugari. Aktris cantik ini menjadi pramugari di salah satu maskapai penerbangan internasional.
Meski kariernya cukup gemilang, Tyara Renata memutuskan mundur dari pekerjaannya setelah dipersunting Surya Dini alias Surya Insomnia pada 2013 lalu. Kini dia fokus jadi ibu rumah tangga.
Menikah dengan Surya Insomnia
Pada 2013, Tyara Renata menikah dengan Surya Insomnia setelah hampir 13 tahun berkarier di dunia entertainment. Pernikahan mereka saat itu mengusung konsep serba putih.
Sembilan tahun menikah, Tyara Renata dan Surya Insomnia dikaruniai tiga orang anak. Mereka diberi nama Milaya Tatiana Surya, Milena Aurora Surya dan Millian Ariella Surya.
Itu dia profil Tyara Renata, istri Surya Insomnia yang pernah jadi aktris dan pramugari.
Berita Terkait
-
Hidup Ringan dan Bahagia dengan Menonton HAJ4TAN PODKESMAS di Bioskop Online
-
Hidup Ringan dan Bahagia dengan Nonton HAJ4TAN PODKESMAS di Bioskop Online
-
Hal Ini Bisa Jadi Indikator Kedekatanmu dengan Sahabat-sahabatmu! Apakah Kamu Mengalaminya?
-
Asyik Joget, Celana Happy Asmara Mendadak Robek, Aksi Surya Insomnia Gercep Tutupi Bikin Salfok
-
Artis Terkenal Masa Begini? Ternyata Surya Insomnia Punya Cara Aneh Dalam Merayakan Ulang Tahun
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas