Matamata.com - Anak satu-satunya pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar baru-baru ini digigit kelinci peliharaannya. Sebagai tindak lanjut, Aurel menyebut Krisdayanti sudah komplain ke penjual kelinci mengapa cucunya diberi kelinci yang galak.
Dalam sebuah video yang diunggah di kanal Youtube AH, tampak Aurel Hermansyah sedang merawat luka sang anak usai digigit kelinci. Atta Halilintar yang baru mengetahui kejadian itu langsung panik dan memarahi Aurel.
Baca Juga:
Sering Banget Diminta Rujuk dengan Okin, Rachel Vennya Risi?
Ameena diketahui mengalami luka hingga berdarah di bagian jempol kakinya. Hal itu bermula saat balita menggemaskan itu sedang bermain dengan kelinci yang dibelikan oleh sang nenek, Krisdayanti.
Meskipun dijaga dan diawasi oleh Aurel, salah satu kelinci mengendus-endus ke kaki Ameena dan menggigitnya. Ameena yang semula asyik bermain dengan kelinci tiba-tiba menangis dan kakinya sudah berdarah.
"Soalnya Ameena tadi narik-narikin si kelincinya mulu, mungkin kelincinya ngambek. Terus tiba-tiba ngendus-ngendus, eh dia (Ameena) tiba-tiba nangis, terus pas dilihat udah berdarah," ujar Aurel menceritakan kronologi ke Atta Halilintar.
Baca Juga:
Pernah Ditanya Bagian Tubuh Favorit Wendy Walters, Jawaban Reza Arap Jadi Sorotan
Pasangan suami istri itu pun bahu membahu merawat luka di kaki anak perempuan mereka. Aurel juga bercerita bahwa Krisdayanti sudah komplain ke penjual kelinci.
"Tadi udah nelpon gemmi, gemminya lagi komplain sama orangnya (penjual) kok dikasihnya kelincinya galak sih?" ucap Aurel.
"Masalahnya kelincinya kaya ngga tahu kalau itu kaki bayi, mirip wortel nggak kakinya, wortel kan oranye kecil," lanjut Aurel.
Baca Juga:
Seolah Diramal Deddy Corbuzier, Ini Jawaban Wendy Walters Misal Reza Arap Selingkuh: Minta Cerai
Berita Terkait
-
Ricky Harun Ngetop Jadi Konten Kreator, Masuk Nominasi TikTok Awards Indonesia 2024
-
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Jualan Cemilan Gorengan Kocok Harga Belasan Ribu, Tekstur Gak Bikin Sakit Gigi
-
Ancam Culik Wartawan, Bodyguard Atta Halilintar Dilaporkan ke Polisi
-
Gen Halilintar Telat Datang di Tedhak Siten Azura, Ekspresi Aurel Dikasihani: Dalam Hati Pasti Sakit Banget
-
Tompi Meradang ke Tim Atta Halilintar usai Jadi Korban Konten Pamer, Singgung soal Makhluk Bodoh
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas