Matamata.com - Tasya Farasya akhirnya kembali ke Instagram. Setelah terakhir membagikan konten pada 21 September 2022, Tasya Farasya kembali aktif di media sosial miliknya hari ini, Jumat (7/10/2022).
Ini merupakan pertama kalinya Tasya Farasya muncul setelah heboh klarifikasi Tasyi Athasyia. Pada saat itu, Tasya Farasya disebut punya akun palsu untuk menyebar fitnah tentang saudara kembarnya tersebut.
Sebaliknya, Tasya Farasya justru mempromosikan produk parfum terbarunya yang akan rilis pada Sabtu (8/10/2022) besok di acara Oh Beauty Festival.
Menilik unggahan Instagram Story, ternyata sejumlah warganet menyambut hangat kembalinya Tasya Farasya di media sosial. Beberapa dari mereka juga memberi semangat.
"Hello!" balas Tasya Farasya, dengan memperlihatkan rekaman isi pesan dari warganet.
Namun, hal yang berbeda terlihat dalam unggahan feed-nya. Beberapa netizen mempertanyakan masalah klarifikasi dari Tasya Farasya.
"Mana klarifikasi fake akunnya kak, followers mu nungguin loh (emoji tertawa)," komentar netizen. "Yuk, klarifikasi, yuk," imbuh yang lain. "Klarifikasi dong queen makeup!@tasyafarasya @tasyiathasia," sahut netizen lagi.
Sebelum unggahan ini, Tasyi Atashia sempat mengunggah foto dirinya dengan Tasya Farasya di Instagram Story-nya. Namun, beberapa lama kemudian unggahan tersebut dihapus.
Walau hanya sebentar, ternyata beberapa warganet sudah melihatnya dan menduga saudara kembar ini sudah berbaikan.
Berita Terkait
-
Ulang Tahun ke-4, Anak Tasya Farasya Dandan ala Princess Elsa Gemas Banget
-
Cantik Banget Bergaya Arabian saat Wisuda TK, Putri Tasya Farasya Minta Kado Ini
-
Tasya Farasya Mampir ke Warkop di Portugal, Produk Indonesia Ini Bikin Salfok
-
Tasya Farasya Bongkar Menu Sahur Di Rumahnya: Ini Mah Lebaran
-
Viral Rumah Tasya Farasya di Kampung Curi Perhatian: Dalamnya Serem Nggak Si?
Terpopuler
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season