Matamata.com - Oki Setiana Dewi diminta berkomentar perihal sang adik ipar, Teuku Ryan, yang baru-baru ini terseret ramalan video syur artis inisial R. Kakak Ria Ricis tersebut rupanya sama sekali tidak mendengar gosip yang menyeret Teuku Ryan itu.
Awalnya Feni Rose menunjukkan headline "Nama Teuku Ryan Terseret dalam Video Syur Artis Inisial R, Ria Ricis: Percaya Ramalan Musyrik!" saat Oki Setiana Dewi Hadir di acara "Rumpi No Secret". Oki lantas mengomentari soal ramalan dari sudut pandangnya.
"Pertama, nggak ada yang pernah tahu perkara ghaib kecuali Allah SWT. Kalau pun baik, jadikan motivasi untuk iya menjadi seperti yang diucapkan. Kalaupun buruk, menjadi waspada dan berhati-hati saja," ujar Oki Setiana Dewi dalam video yang dibagikan YouTube TRANS TV Official pada Rabu (2/11/2022).
"Jangan sampai membuat kita enggak fokus mengerjakan pekerjaan yang baik. Jadi kita tetap fokus dengan hal-hal yang baik, jangan mengganggu kehidupan kita," tandas Oki Setiana Dewi.
Sebagai informasi, seorang peramal menyebut artis pria berinisial R akan terkuak sebagai pemeran video syur. Artis pria berinisial R itu disebut-sebut sudah beristri dan memiliki kesan alim di mata publik.
Lantas Teuku Ryan suami Ria Ricis terseret dalam tebakan publik dari ciri-ciri yang dibeberkan sang peramal. Di sisi lain, Ria Ricis menegaskan tidak percaya ramalan seperti yang diajarkan agama Islam.
"Sebenarnya kalau aku pribadi sekeluarga juga nggak gitu dengar ramalan. Karena kita percaya kalau kita dengar ramalan kan termasuk musyrik," kata Ria Ricis beberapa hari lalu. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
Selamat! Oki Setiana Dewi Resmi jadi Dosen Tetap S3 UMJ
-
Jadi Mualaf, Yasmin Napper Belajar Soal Takdir Cinta
-
Punya Hobi yang Sama, Ria Ricis Akui Dekat dengan Evan DC Music
-
Ria Ricis Pertimbangkan Sekolahkan Moana ke Tiongkok, Begini Alasan dan Harapannya
-
Selama Syuting Film 'Assalamualaikum Beijing 2', Ria Ricis Ngaku Tak Kuat Dingin
Terpopuler
-
PSSI Umumkan Apparel Baru Timnas Indonesia Jumat Besok, Kelme Jadi Kandidat Kuat
-
Dari London, Presiden Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Perusak Lingkungan
-
Zoho Corporation Lirik Indonesia untuk Pembangunan Pusat Data Baru
-
Prabowo Targetkan Bangun 10 Kampus Kedokteran dan STEM Berstandar Dunia pada 2028
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season