Ade Wismoyo Shevinna Putti | MataMata.com
Kaesang Pangarep dan Gibran Rakabuming Raka (Suara.com/Kurniawan Mas'ud)

Matamata.com - Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, menjalani foto prewedding di Stadion Manahan Solo jelang pernikahan mereka yang rencananya digelar bulan depan. Pada momen spesial itu, keduanya terlihat mengenakan jersey Persis Solo berwarna merah dengan nomor punggung 10-12.

Oleh wartawan, Wali Kota Surakarta sekaligus kakak Kaesang, Gibran Rakabuming disinggung soal Stadion Manahan jadi salah satu ikon kota Solo.

"Mas, ini kan mas Kaesang prewedding di stadion Manahan. Kira-kira bisa jadi ikon kota Solo lagi nggak? Promosi nggak?" tanya seorang wartawan dalam sebuah video di akun TikTok @solo.times, Senin (7/11/2022).

Baca Juga:
Diduga Tak Pakai Bra depan Menteri, Baju Ayu Azhari Bikin Salfok: Berani Banget

"Apik apik apik," jawab Gibran Rakabuming.

Pertanyaan tak berhenti di situ. Kali ini awak media di dalam video bertanya apakah Kaesang menyewa stadion tersebut atau tidak.

Perjalanan Cinta Kaesang Pangarep (instagram/@erinagudono)

"Mas Kaesang nyewa nggak mas di stadion Manahan?" tanya wartawan lainnya.

Baca Juga:
10 Potret Maternity Shoot Felicya Angelista, Pancarkan Aura Elagan dan Berkelas

"Ketoke ora, kono takoke Kaesang, kudune bayar ya (kayaknya nggak, sana tanyain Kaesang, harusnya bayar ya," jawab Gibran.

Warganet terhibur dengan jawaban Gibran Rakabuming yang seolah menagih biaya sewa stadion Manahan kepada adiknya sendiri. Komentar pun berdatangan.

"Kudune bayar ya," kata @tantyeel-pasha****.

Baca Juga:
5 Fakta Menarik Kim Young Dae, Aktor Ganteng yang Bakal Gelar Fan Meeting di Bandung

"Kaesang Pangarep tolong segera dilunaskan," kata @user470609*****.

"Mas Kaesang kie digoleki mas Wali Gibran Rakabuming," kata @miranto****.

"Mas Kaesang...hayo bayar ditagih mas Wali tuh," kata @bunda****.

Baca Juga:
Lydia Kandou Prewed Bareng Calon Suami Tajir, Siap Naik Pelaminan Segera?

"Mas Kaesang Pangarep invoice durung dibayar jare pak walikota," kata @ullyaulia**.

Kisah asmara Kaesang Pangarep dan Erina Gudono diketahui publik saat mereka kedapatan menyaksikan laga Persis Solo bersama-sama di Stadion Manahan pada Juni 2022.

Kedekatan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono makin terlihat saat keduanya hadir dan duduk bersebelahan menyaksikan upacara HUT RI Ke-77. Mereka juga mengenakan pakaian adat yang sama pada saat itu.

Rencananya, Kaesang dan Erina akan menikah pada Desember 2022. Hanya saja, sampai sekarang belum diketahui secara pasti tanggal pernikahan mereka. 

Load More