
Matamata.com - Ki Joko Bodo mengembuskan nafas terakhir pada hari ini, Selasa (22/11/2022) sekitar pukul 09.57 WIB di usia 57 tahun. Meski belum disebutkan penyebab pastinya, keluarga membantah bahwa kematian mantan paranormal itu dikarenakan akibat guna-guna.
![Ki Joko Bodo [Sumarni/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/06/22/92715-ki-joko-bodo-sumarnisuaracom.jpg)
Beberapa bulan yang lalu, setelah Ki Joko Bodo mengumumkan sudah berhijrah, pemilik nama asli Agung Yulianto itu sempat jatuh sakit hingga kesulitan berjalan.
Menurut putri dari istri ketiga, Ayda Prasasti, asam urat Ki Joko Bodo yang sudah diderita sejak lama kembali kambuh.
Baca Juga:
Kendall Jenner Putus Lagi dengan Pacar Pebasket Devin Booker, Alasannya Dipertanyakan
Alih-alih melihatnya sebagai musibah dan akibat dari santet, Ayda Prasasti menganggap penyakitnya itu sebagai penghapus dosa.
"Aku pernah dengar ya, pernah baca juga kalau misalkan penyakit yang diberikan ke kita adalah sebuah pengampunan dosa," kata Ayda Prasasti, dalam sebuah wawancara beberapa waktu lalu.
Ayda Prasasti mengatakan bahwa setiap manusia tidak luput dari kesalahan, sehingga dosa-dosa tersebut digugurkan melalui sakit.
Baca Juga:
Tempat Perdukunan Kini Jadi Masjid, Terkuak Nasib Hunian Rp25 Miliar Ki Joko Bodo
"Ketika kita sakit, maka dosa-dosa kita dihapuskan, mungkin awal-awal bagian dari itu. Karena kan, manusia tidak luput dari kesalahan dan cara menghapuskan dosa ya salah satunya dengan diadakannya penyakit," ujar Ayda Prasasti.
Diketahui, sebelum meninggal, Ki Joko Bodo sempat menyempatkan diri untuk melaksanakan salat. Hal ini diungkapkan oleh rekannya yang juga seorang paranormal, Ki Prana Lewu dalam unggahan Instagram.
"Saya menjadi saksi, bahwa saat azan tiba, almarhum langsung berada di musala untuk melaksanakan salat," tulis Ki Prana Lewu.
Baca Juga:
8 Potret Ultah Chava Anak Rachel Vennya Bareng Anak-anak Kampung Pemulung
Berita Terkait
-
Disebut Rebutan Harta, Anak Ki Joko Bodo Murka: Di Mana Hati Nurani Kalian?
-
Putri Ki Joko Bodo Murka Diberitakan Rebutan Warisan Ayahnya: Di Mana Hati Nurani Kalian?
-
Ungkapan Cinta ke Istri dan Anak, Ki Joko Bodo Bangun Candi Sebelum Meninggal Dunia
-
'Gak Nyangka Ayah Bisa Kembali ke Fitrah', Anak Bersyukur Ki Joko Bodo Hijrah sebelum Meninggal
-
10 Potret Istana Wong Sintinx Rumah Ki Joko Bodo, Kini Disulap Jadi Masjid
Terkini
-
Luna Maya dan Maxime Bouttier Resmi Urus Surat Nikah di KUA Mampang, Isyaratkan Pernikahan Makin Dekat
-
Ternyata Bukan Agama Resmi, Gading Marten Akui Keyakinannya Berbeda dari Kebanyakan Orang Indonesia
-
Olla Ramlan Tegas Tak Setuju Anak Nikah Muda: Pendidikan Dulu, Soal Jodoh Bisa Nanti
-
Fachry Albar Positif Konsumsi Narkoba
-
Aaliyah Massaid Rayakan Mitoni 7 Bulan Kehamilan dengan Kebaya Jawa, Akui Belum Tentukan Nama Anak