Muhammad Azy Aminullah | MataMata.com
Sumber Kekayaan Deddy Corbuzier. (Instagram/mastercorbuzier)

Matamata.com - Seiring dengan santernya polemik dengan Meyden BTS, video lawas Deddy Corbuzier kembali viral di media sosial.

Dari unggahan yang beredar, Deddy Corbuzier diketahui melontarkan komentar julid kepada salah satu peserta Indonesia Next Top Model (INTM).

Berdasarkan keterangan, Deddy Corbuzier mengomentari pakaian yang dikenakan Shania INTM terkesan seperti ibu-ibu

Baca Juga:
'Berani Nanyain Lapindo?', Deddy Corbuzier Dicap Kelewat Sopan sama Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani

Komentar julid Deddy Corbuzier tersebut sontak dibantah oleh para juri lain, seperti Luna Maya dan Panca Makmun.

"Ekspresi all judge (juri lain)," sambung keterangan tersebut. 

Deddy Corbuzier jadi juri INTM (YouTube/Indonesia's Next Top Models)

Dalam kesempatan tersebut, Deddy Corbuzier juga melakukan aksi walk out saat berbantah-bantahan dengan Panca Makmun.

Baca Juga:
Beri Ardi Bakrie Opsi Istri Ditangkap Sendiri, Deddy Corbuzier Disemprot Nia Ramadhani

"Saya tanya kalau Anda tahu banget soal model, saya layak enggak sebenernya ada di sini," ucap Deddy Corbuzier.

Cuplikan unggahan video lawas Deddy Corbuzier tersebut viral kembali di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 1,3 juta jumlah tayangan. 

Deddy Corbuzier jadi juri INTM (YouTube/Indonesia's Next Top Models)

"Momen Deddy bilang Shania kayak ibu-ibu," tulis akun TikTok @intm_edit3, ditilik pada Rabu (23/11/2022).

Baca Juga:
Deddy Corbuzier Jawab Tudingan Lecehkan Wanita: Gua Diancam Mati Mafia, Kalian Ke Mana?

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.

"Udah lihat video ini pas Om Ded bilang gitu, juri-juri yang lain pada ngebantah gak setuju sama perkataan Om Ded," tulis seorang netizen.

"Deddy gak sadar dia bilang Shania kayak tante-tante, itu komentar terjahat kepada perempuan," ujar netizen lain.

"Lagian pesulap jadi juri model, gimane ceritanya?" ucap netizen yang lainnya.

Video yang Mungkin Anda Sukai:

Load More