Ade Wismoyo | MataMata.com
Kontroversi Balenciaga (Balenciaga.com)

Matamata.com - Rumah mode Prancis Balenciaga terseret kontroversi baru-baru ini. Rupanya dalam iklan untuk promosi koleksi Spring/Summer 2023, Balenciaga memperlihatkan model balita perempuan memegang boneka beruang yang memakai aksesori BDSM.

Iklan yang menampilkan anak kecil dengan objek berbau seksual itu bukan merupakan satu-satunya kontroversi Balenciaga. Simak berbagai kontroversi Balenciaga yang terkini diduga mengeksploitasi anak berikut ini.

1. Eksploitasi Anak

Baca Juga:
Mahalini Ketahuan Pakai Tas Balenciaga Super Mahal, Bikin Curiga: Lama-Lama Beli Sahamnya

Kontroversi Balenciaga (Balenciaga.com)

Tuduhan eksploitasi hingga pelecehan seksual terhadap anak dilayangkan sejumlah pihak kepada Balenciaga atas iklan untuk koleksi Spring/Summer 2023. Bahkan Kim Kardashian dan Bella Hadid yang pernah mendukung Balenciaga pun mengungkap kekesalannya.

Atas pelanggaran menampilkan iklan anak-anak membawa boneka beruang yang mengenakan atribut BDSM, Balenciaga telah meminta maaf. Iklan yang ternyata juga memuat kertas berisi potongan UU Pornografi Anak tersebut juga sudah ditarik dari seluruh platform promosi.

2. Pemujaan Setan

Baca Juga:
Rizky Billar Ditahan Pakai Baju Oranye, Netizen Sewot: Gucci atau Balenciaga?

Kontroversi Balenciaga (Balenciaga.com)

Selain eksploitasi anak, iklan Balenciaga juga dianggap menampilkan pemujaan setan. Masih dengan model anak-anak, tampak simbol-simbol satanik menjadi properti pemotretan iklan Balenciaga. Salah satunya tulisan 'Baal' yang merupakan dewa kesuburan dan sering mengorbankan anak-anak. Serem abis ya!

3. Kantong Sampah

Kontroversi Balenciaga (Instagram/@demnagram)

Sedangkan pada koleksi Fall/Winter 2022, Balenciaga meluncurkan produk kantong sampah senilai Rp25 juta. Produk tersebut ramai dikritik meski Balenciaga telah menjelaskan apabila kantong sampah itu sebenarnya pouch dari kulit sapi muda.

Baca Juga:
Fuji Ingin Sandal Jepit Balenciaga Model Botol Air Mineral Bekas: Lucu tapi Rp13 Juta

4. Celana Rasis

Kontroversi Balenciaga (Balenciaga.com)

Balenciaga pun dikecam karena merilis celana olahraga yang menampilkan celana boxer mengintip di bagian ikat pinggang. Tren sagging pants itu sebenarnya pernah dipopulerkan artis hip hop Afrika tahun 90-an, tetapi beberapa negara bagian di Amerika melarang warganya menggunakan celana model tersebut. Oleh sebab itu, Balenciaga dianggap rasis.

5. Sneakers Rusak dan Lusuh

Baca Juga:
Ultah, Marshel Widianto Senang Dapat Sepatu Balenciaga dari Denny Cagur

Kontroversi Balenciaga (Balenciaga.com)

Koleksi sneakers rusak dan lusuh Balenciaga memicu kontroversi karena dihargai senilai Rp26,9 juta. Namun Balenciaga berdalih tengah mengampanyekan apabila koleksi mereka adalah produk yang bisa digunakan seumur hidup, bukan fast fashion yang berdampak merusak lingkungan.

Itu dia sederet kontroversi Balenciaga yang pernah menjadi sorotan publik. Bagaimana pendapatmu?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More