Matamata.com - Miris! Feby Febiola Dilecehkan di Toilet, Syok saat Pergoki Pelakunya: Laporannya Saya Cabut.
Beberapa tahun lalu, Feby Febiola pernah mengalami pelecehan seksual di salah satu mal di Jakarta.
"Jadi aku lagi ada acara di mal di Jakarta," kata Feby Febiola di program Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Selasa (13/12/2022).
Baca Juga:
Semakin Ingat Tuhan sampai Bikin Orang Penasaran, Feby Febiola Ungkap Cerita di Baliknya
Feby Febiola mengaku bahwa pelecehan seksual ia alami saat sedang buang air kecil di toilet mal tersebut.
"Waktu itu malnya sudah mau tutup, tapi aku mau ke toilet. Itu suasananya sepi banget, karena kan sudah mau tutup," kisah Feby Febiola.
"Kebetulan toiletnya itu atasnya setengah kebuka gitu kan, nah waktu itu aku lagi buang air kecil. Habis aku buang air kecil aku feeling kayak ada yang rekam pakai kamera dari atas. Ternyata benar, di ruang sebelah ada orang," sambung sang artis.
Baca Juga:
10 Momen Feby Febiola bareng Cucu, Putra Petra Sihombing dan Firrina Sinatrya yang Ganteng Banget
Feby Febiola yang tak terima dilecehkan langsung meminta pelaku yang ada di bilik toilet sebelah untuk keluar. Sayang, pelaku berusaha melarikan diri.
"Langsung aku gedor pintu di sebelah, saya suruh keluar. Terus dia keluar, lari sampai ke lobi. Akhirnya ditangkap sama sekuriti," terang Feby Febiola.
Feby Febiola lalu meminta petugas keamanan mal membawa pelaku pelecehan seksual ke kantor polisi. Ia ingin memberi efek jera pada yang bersangkutan
Baca Juga:
Dea Ananda Akhirnya Pamer Baby Bump, Feby Febiola Gemas: Bumil Glowing!
"Saya bilang ke sekuriti supaya dia dibawa ke kantor polisi," ucap Feby Febiola.
Meski begitu, Feby Febiola batal memenjarakan pelaku pelecehan seksual. Ia memilih memberi kesempatan kedua pada pelaku yang saat itu masih kuliah.
"Pelakunya masih kuliah. Saya juga kaget, ternyata masih muda. Ya masih banyak kesempatan untuk berubah. Jadi beberapa hari kemudian laporannya saya cabut," terang Feby Febiola.
Baca Juga:
Tanpa Rambut Panjang, 3 Pemotretan Feby Febiola Tetap Memukau
Belajar dari pengalaman itu, Feby Febiola meminta kaum perempuan untuk lebih waspada saat berada di tempat publik seperti toilet umum.
"Kalau trauma nggak, tapi saya lebih hati-hati. Ini pelajaran buat kita semua ya, karena ini peringatan buat cewek-cewek," pungkasnya. (Adiyoga Priyambodo)
Berita Terkait
-
Feby Febiola Ngekos saat Pindah ke Bali sama Suami, Heran Kenapa Jadi Heboh: Gak Usah Kebanyakan Gengsi
-
Mahasiswa Nekat Rekam Feby Febiola saat Pipis di Mal, Nyaris Kabur!
-
Semakin Ingat Tuhan sampai Bikin Orang Penasaran, Feby Febiola Ungkap Cerita di Baliknya
-
7 Artis Cantik Tampil Botak: Dinda Hauw sampai Jada Pinkett Istri Will Smith
-
10 Momen Feby Febiola bareng Cucu, Putra Petra Sihombing dan Firrina Sinatrya yang Ganteng Banget
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar