Nur Khotimah | MataMata.com
Reza Rahadian. (Instagram/officialpilarez)

Matamata.com - Reza Rahadian termasuk seleb yang sangat menjaga privasinya. Aktor film papan atas ini bahkan tidak memiliki akun Instagram pribadi.

Lantaran tak punya media sosial, kehidupan pribadi Reza Rahadian jarang terekspos. Namun rumah sang aktor pernah diungkap lewat sebuah program acara.

Diketahui bahwa Reza Rahadian tinggal di kawasan Cilandak. Rumah ini kabarnya sudah ditempati bintang film Sri Asih tersebut sejak tahun 2016.

Baca Juga:
Reza Rahadian Tak Terduga Tirukan Alif Cepmek: Kamu Nanyea?

Rumah Reza Rahadian terlihat mewah dan asri. Ada sejumlah tanaman anggrek di halaman rumahnya. Siapa yang menyangka Reza ternyata hobi berkebun dan mengoleksi tanaman hias.

Penasaran seperti apa rumah Reza Rahadian? Intip deretan potretnya di bawah ini.

1. Inilah tampak depan dari rumah Reza rahadian yang berada di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.

Baca Juga:
Diduga Manas-Manasin Aufar Hutapea, Olla Ramlan Ajak Reza Rahadian Kongkalikong?

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

2. Hunian yang ditempat Reza sejak tahun 2016 tersebut tampak asri dan dipenuhi koleksi tanaman hias miliknya.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

3. Tak disangka suka berkebun, aktor kelahiran 5 Maret 1987 tersebut memiliki banyak koleksi tanaman hias, mulai anggrek, tanduk rusa hingga lidah mertua.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

4. Mengintip ke dalam rumah Reza rahadian, ruang tamunya bergaya tradisional dengan furnitur serba coklat.

Baca Juga:
Olla Ramlan Bongkar Status Reza Rahadian, Diam-Diam Sudah Punya Pacar?

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

5. Lawan main Prilly Latuconsina di serial web My Lecturer My Husband itu menggantung kain khas daerah Sumba, Nusa Tenggara Timur.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

6. Aktor yang sangat menjaga kehidupan pribadinya ini juga memajang beberapa hadiah dari fans seperti lukisan dan barang lainnya.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

7. Ruang makan Reza Rahadian mengusung konsep terbuka dan menyatu dengan dapur, sehingga terlihat luas sekaligus nyaman untuk ngobrol.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

8. Kalau ruangan ini khusus untuk memajang piala-piala penghargaan yang diterima sang aktor sepanjang kariernya di dunia seni peran.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

9. Kemampuan Reza Rahadian memang tidak perlu diragukan lagi, bisa dilihat dari banyaknya penghargaan untuk aktingnya.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

10. Teras rumah Reza juga terlihat unik dengan ornamen dinding di belakangnya yang dibuat dari pintu-pintu kayu bekas tanpa menghilangkan unsur tradisional.

Rumah Reza Rahadian (Youtube Perspektif MetroTV)

Luas dan asri, itu dia penampakan rumah Reza Rahadian yang jarang banget terekspos. Bagaimana menurut kalian?

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More