Matamata.com - Berbagai spekulasi muncul usai beredar kabar terkait keterlibatan artis berinisial R dalam praktek pencucian uang yang dilakukan Rafael Alun Trisambodo. Terkini, beberapa artis dengan inisial R mulai buka suara untuk melakukan klarifikasi.
Salah satunya adalah Robby Purba, yang langsung menepis dugaan ikut menerima uang haram dari Rafael Alun Trisambodo. "Sumpah bukan aku," tulis Robby Purba di kolom komentar salah satu akun gosip yang membahas berita tersebut baru-baru ini.
Robby Purba juga memastikan tidak masuk ciri-ciri artis berinisial R yang disebut sebagai orang kaya baru. "Aku masih miskin, belum jadi OKB," kata Robby Purba.
Pernyataan Robby Purba langsung membuat warganet bereaksi. Mereka terhibur dengan aksi sang presenter yang langsung buru-buru klarifikasi.
"Kok ngakak ya jadinya, padahal belum ada yang sebut nama abang loh," kata akun @silvia***.
"Bang, lo mah nyuci sepatu baru gue percaya," timpal akun @atays***.
Baca Juga:
Richard Eliezer Divonis 1,5 Tahun, Robby Purba Beri Pesan Makjleb: Jangan Ladeni Podcast Kalau Bebas
Sebelumnya, Indonesian Audit Watch menyinggung keterlibatan artis berinisial R dalam praktek pencucian uang yang dilakukan Rafael Alun Trisambodo. Meski belum menyebut identitas, beberapa petunjuk sudah mereka beberkan.
"Ngaku-ngaku crazy rich lah. Bisa dibilang juga orang kaya baru," tutur perwakilan Indonesian Audit Watch, Iskandar Sitorus.
Pernyataan Indonesian Audit Watch membuat publik mulai mencurigai Raffi Ahmad. Sebab ia punya koneksi bisnis dengan menantu Rafael Alun Trisambodo di klub basket RANS PIK Basketball.
Baca Juga:
Robby Purba Mendadak Marah-Marah di Instagram Sentil Follower Cowok, Ada Apa?
Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi terkait siapa sosok artis R yang dimaksud Indonesian Audit Watch. (Adiyoga Priyambodo)
Berita Terkait
-
Seru! Film 'Catatan Harian Menantu Sinting', Produser Sunil: Malah yang Error Ariel Tatum Bukan Raditya Dika
-
Viral! Robby Purba Minta Maaf dan Tawarkan Bantuan untuk Satpam Mal yang Dipecat Gegara Pukul Anjing
-
Suami Jadi Tersangka Kasus Pencucian Uang, Sandra Dewi Diduga Bisa Jadi Pelaku Pasif
-
Harvey Moeis Terjerat Kasus Pencucian Uang, Sandra Dewi Diperiksa Kejagung Selama 5 Jam, Ini Hasilnya
-
Raffi Ahmad Lelah soal Isu Pencucian Uang, Momen Sus Rini Curhat Belum Dapat THR Disorot
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar