Matamata.com - Nikita Mirzani berbahagia karena baru saja dilamar pacar bulenya yang bernama Antonio Dedola pada 3 April 2023 lalu. Tanggal itu dipilih sang kekasih bertepatan dengan ulang tahunnya.
Hubungan asmara Nikita Mirzani dan pria yang akrab disapa Toni ini tak mulus begitu saja. Mereka banyak diterpa isu miring seperti Toni yang hanya numpang hidup dengan Nikita hingga isu kumpul kebo.
Namun keduanya membungkam diri dan tak meladeni netizen julid. Niki dan Toni bahagia dengan cara mereka hingga akhirnya serius melangkah ke pelaminan dalam waktu dekat setelah dilamar.
Baca Juga:
Dicap Mokondo, Pacar Nikita Mirzani Akhirnya Pakai Seragam Polisi: Kok Kayak Hansip?
Kira-kira seperti apa perjalanan cinta Nikita Mirzani dan Antonio Dedola yang mencuri perhatian publik. Berikut ini rangkuman Matamata.com.
1. Go publik
Nikita Mirzani dan Antonio Dedola pertama kali go publik sedang menjalin cinta pada 30 November 2022. Saat itu, Nikita sedang berada di penjara dan Toni menemani anak keduanya, Azka Mawardi untuk menonton Piala Dunia di Doha.
Baca Juga:
Momen Kocak Antonio Dedola Lamar Nikita Mirzani, Bingung Pakaikan Cincin di Mana
Sementara itu, Toni yang lebih blak-blakan kalau memang sedang menjalin asmara dengan Niki. Hal ini karena foto yang dipostingnya adalah potret mesra mereka di pantai sebelum Niki masuk penjara. Dia juga mengungkapkan kagum pada seorang Nikita Mirzani yang sangat luar biasa dan kuat.
2. Liburan bersama untuk pertama kali
Meski baru dibeberkan pada akhir November 2022, namun jalinan cinta mereka sudah terjadi jauh sebelum itu. Ini terlihat saat Niki liburan bareng dengan Toni ke Filipina untuk pertama kalinya.
Baca Juga:
Cincin Lamaran Antonio Dedola Buat Nikita Mirzani Bikin Salfok
Dari postingan Nikita, liburan itu dia lakukan pada awal Oktober 2022. Meski saat mengunggahnya dia masih menyembunyikan sosok Antoni dan dikira liburan bersama teman-temannya saja.
3. Mulai pamer kemesraan
Setelah bebas dari penjara, Nikita Mirzani kemudian berani pamer kemesraan dengan Antonio Dedola. Dia tak segan mengunggah foto mesra di kamar bahkan dia hanya mengenakan pakaian dalam.
"Amore," tulisnya di postingannya pada 12 Januari 2023.
4. Isu kumpul kebo
Semakin mesra dan berani pamer foto yang dinilai vulgar, muncul isu kalau keduanya sudah tinggal satu rumah sebelum resmi menikah. Meski fans mereka ada juga yang menyebut kalau keduanya sudah menikah siri.
Hanya saja Niki malah blak-blakan kalau memang sudah tinggal bareng Antonio bahkan tak masalah kalau dianggap dosa.
5. Antonio Dedola dekat dengan anak-anak Nikita Mirzani
Tahu kalau Nikita Mirzani seorang single mom dengan tiga anak, Antonio ternyata malah sudah dekat dengan anak-anak. Dia bahkan sering menghabiskan waktu dengan anak-anak Nikita Mirzani.
Potret mereka saat berlibur ke kebun binatang di Bandung pun terkesan mereka seperti happy family yang bikin netizen mendoakan Niki dan Toni segera menikah. Hal ini karena sudah mendapatkan restu dari anak-anaknya.
Tak hanya anak-anak, sahabat yang sudah dianggap seperti kakak sendiri yakni Fitri Salhuteru juga mendukung hubungan Niki dan Toni.
6. Antonio Dedola mualaf dan sunat
Bulan Februari 2023, Antonio Dedola mengambil keputusan besar untuk menjadi mualaf. Setelah mengucapkan dua kalimat syahadat, dia juga melakukan sunat.
Hal ini dilakukannya agar bisa menikah dengan Nikita Mirzani yang diketahui beragama Islam.
7. Dilamar
Nikita Mirzani akhirnya dilamar oleh Antonio Dedola pada 3 April 2023. Tanpa pikir panjang, dia langsung menerima ajakan menikah sang kekasih.
Seperti diketahui, Nikita Mirzani sangat bucin dengan Antonio Dedola. Dia sampai tak peduli ketika pacarnya dituding menumpang hidup dengannya.
8. Restu orangtua Antonio Dedola
Nikita Mirzani menyebutkan kalau sudah mendapatkan restu dari orangtua Antonio Dedola. Sebelum menikah, Niki akan diajak ke Spanyol untuk bertemu keluarga besar. Namun dia belum mau membocorkan tanggal pertemuan keluarga tersebut.
Nah, itu tadi deretan perjalanan cinta Nikita Mirzani dan Antonio Dedola yang sudah mantap akan menikah dalam waktu dekat. Gimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Daripada Nimbrung Urusan Orang Lain, Nikita Mirzani Sarankan Fitri Salhuteru Beli Kain Kafan Untuk Persiapan Nanti
-
Pergi Umrah, Nikita Mirzani Tetap Ogah Damai dengan Keluarga Badjideh: Gak Ada Urusan!
-
Keras! Nikita Mirzani Sindir Ustaz Hanan Attaki usai Wanda Hara Minta Maaf: Gara-gara Elu Nih!
-
Sindir Ibadah Haji Nagita Slavina, Nikita Mirzani soal Wanda Hara Nyamar Pakai Cadar di Kajian Hanan Attaki: Sadar, Lo Tuh Salah!
-
Nikita Mirzani Geram dengan Artis yang Malu Akui Operasi Plastik Demi Kecantikan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas