Matamata.com - Ada yang berbeda dengan lebaran tahun ini bagi Erina Gudono. Untuk pertama kalinya dia merayakan Idul Fitri bersama sang suami, Kaesang Pangarep yang merupakan putra bungsu Presiden Joko Widodo.
Erina Gudono membagikan momen perayaan Idul Fitri 1444 H bersama keluarga Jokowi. Erina juga tak lupa mengucapkan selamat lebaran pada semua warga Indonesia yang merayakan.
"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Taqabbalallahu Minna Wa Minkum Taqabbal Yaa Karim, mohon maaf lahir batin ya semua. Selamat berkumpul dengan keluarga ya!" tulis Erina dikutip dari unggahannya, Minggu (23/4/2023).
Baca Juga:
Erina Gudono Ajak Anak Yatim Belajar, Wajah Tertekan Kaesang Pangarep Jadi Omongan
Tahun ini Erina Gudono memiliki dua tempat untuk mudik. Sebelum mudik ke Solo, kampung halaman Kaesang, mantan finalis Puteri Indonesia 2022 ini lebih dulu pulang ke Yogyakarta untuk berkumpul bersama keluarga.
Lantas seperti apa momen lebaran yang dihabiskan Erina Gudono bersama keluarga Jokowi? Intip deretan fotonya berikut ini!
1. Lebaran pertama bareng suami, Erina Gudono membagikan potret berdua dengan Kaesang Pangarep. Erina tampil anggun dalam balutan gaun berlapis bordiran bernuansa pink dengan detail beading dipadu kerudung panjang.
Baca Juga:
Kaesang Rekam Istri, Erina Gudono Diduga Sedang Mengandung Cucu Presiden
2. Tampil serasi dengan sang istri, Kaesang memilih baju koko putih bermotif sulaman geometris dan celana panjang hitam untuk dikenakan selama momen Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
3. Pasangan yang menikah pada Desember 2022 ini berfoto di depan rumah Presiden Jokowi di Solo. Rumah ini merupakan kediaman masa kecil Kaesang yang hingga kini masih digunakan untuk tempat kumpul keluarga.
4. Keluarga Jokowi diketahui menjalankan salat Ied di Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo, Jawa Tengah. Erina Gudono dan ibu mertua, Irina Jokowi terlihat kompak memakai mukena putih sampai-sampai disebut seperti kembaran.
5. Keluarga Erina dan Kaesang tak lupa mengambil potret bersama di momen lebaran. Tampak ibunda dan saudara kandung Erina berpose bersama keluarga RI 1, minus kakak-kakak Kaesang.
6. Tradisi lebaran, Erina sebelumnya juga mengajak Kaesang berziarah ke makam sang ayah, R. Muhammad Gudono.
Itu dia deretan potret Erina Gudono lebaran bareng keluarga Jokowi.
Berita Terkait
-
Dukung Pariwisata, Kaesang Pangarep Rekomendasikan Hanok Herison Pegiai, Jadi Calon Bupati Paniai
-
Berharap Jokowi Jadi Saksi Nikah, Thariq Halilintar Beberkan Bulan Pernikahannya
-
Kaesang Pangarep Disebut Akan Maju Pilgub DKI, Kok Felicia Tissue yang Banjir Ucapan Selamat?
-
Erina Gudono dan Kaesang Pangarep Rahasiakan Jenis Kelamin Calon Anaknya, Ini Sebabnya
-
Erina Gudono Hamil Calon Anak Pertama, Kaesang Beri Umrah Gratis Bagi Pemenang, Ini Syaratnya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar