Matamata.com - Nama dr. Richard Lee tengah menjadi sorotan publik. Namun kali ini, namanya tidak menjadi sorotan lantaran membuat podcast dengan beberapa wanita korban perselingkuhan. Kini dirinyalah yang seolah menjadi subyek dari sesuatu yang kontroversial.
dr. Richard Lee ramai disebut meminta uang ganti rugi kepada seorang remaja bernama Farel Aditya yang sebelumnya mendapatkan bantuan darinya. Bantuan yang dimaksudkan itu tak lain berupa uang untuk biaya pendidikan.
Uang yang diberikan oleh dr. Richard Lee ini disebut totalnya mencapai Rp47 juta. Namun uang tersebut konon diminta lagi olehnya dari Farel Aditya lantaran Farel lebih memilih untuk berhenti belajar dari sekolah ketimbang terus mencoba.
Sementara itu, melalui podcast terbarunya yang diunggah ke kanal YouTube miliknya, dr. Richard Lee juga memberikan klarifikasi. Sudah ditonton jutaan kali, dr. Richard Lee menegaskan jika dirinya tidak pernah memaksa Farel untuk sekolah.
"Mungkin saya akan awali dari, saya enggak pernah memaksa Farel untuk pindah ke Palembang atau bersekolah di SMA 1," jelas dr. Richard Lee.
Pada kesempatan yang sama, dr. Richard Lee hanya memberikan saran usai mendengar cita-cita yang diinginkan oleh Farel Aditya. dr. Richard Lee juga mempertanyakan apakah memang benar jika Farel Aditya ingin menjadi seorang dokter.
"Jadi pada waktu itu saya cuma ngomong, 'kamu serius mau jadi dokter?'" jelas dr. Richard Lee.
Mendengar keinginan dari Farel Aditya yang antusias untuk menjadi seorang dokter, dr. Richard Lee tentu saja merasa bahagia. Apalagi dr. Richard Lee sendiri memiliki profesi sebagai seorang dokter dalam waktu yang lama di bidang kecantikan.
Hanya saja, saat bertemu dan berbincang dengan Farel Aditya, dr. Richard Lee menyadari adanya kekurangan fasilitas yang dimiliki remaja itu. Akhirnya, ia mencoba untuk memberikan penawaran berupa bantuan biaya untuk pendidikan.
"Aku bilang, ya kalau kamu mau aku akan kasih fasilitas yang lebih baik," jelas dr. Richard Lee.
Baca Juga
Apalagi dr. Richard Lee merasa ikut senang dan bersemangat jika ada anak muda yang juga merasa semangat belajar demi mencapai cita-cita. Akhirnya, dr. Richard Lee memilih untuk turun tangan dan membiayai pendidikan Farel.
"Aku senang dong kalau misalnya ketemu anak yang semangat banget, ya kita juga semangat kayak gitu, kita biayain semuanya. Jadi semua kepindahan dia sekolah, itu semua aku bayarin semua," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
-
Kunjungan Prabowo ke Kalsel: Hambatan Lahan Sekolah Rakyat Langsung Beres!
-
Tak Gentar! Doktif Siap Bongkar Kasusnya di Pengadilan, Usai Jadi Tersangka Laporan Richard Lee
-
Retret 8 Jam di Hambalang: Dari Perluasan Sekolah Rakyat hingga Rencana Pasukan Perdamaian ke Gaza
-
Mendikdasmen: 18 Sekolah di Aceh Masih Belajar di Tenda Pascabencana
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season