Ferry Noviandi | MataMata.com
Denny Sumargo. [Tiara Rosana/Suara.com]

Matamata.com - Niat baik Denny Sumargo (Densu) membantu Agus Salim malah berujung kisruh yang makin mendalam. Gara-gara menawarkan Agus Rp300 juta buat berobat, Densu malah dituding ingin menyuap Agus dan laporannya di polisi dicabut.

Kabar Denny Sumargo menawarkan Agus Salim Rp300 juta secara diam-diam diungkap oleh Pratiwi Noviyanthi alias Teh Novi kepada Bunda Corla. Gara-gara pernyataan ini, Farhat Abbas seakan punya senjata baru buat menyerang Densu.

Padahal, Denny Sumargo sengaja diam-diam memberi bantuan kepada Agus Salim, agar hal ini tidak menjadi ramai. Malah, setelah Novi mengungkapnya ke Bunda Corla, kekhawatiran Densu jadi kenyataan.

Baca Juga:
Kekhawatiran Denny Sumargo Terbukti, Farhat Abbas Berencana Lapor KPK

"Iya, soalnya waktu itu gue bilang 'enggak usah kasih tahu Bang Farhat', soalnya kalau ada dikasih tahu Bang Farhat, ribet lagi," kata Denny Sumargo dalam video yang diunggah Intens Investigasi, Minggu (1/12/2024).

Sesuai dugaan Denny Sumargo, kini soal tawaran bantuan Rp300 juta kepada Agus Salim kembali dipermasalahkan Farhat Abbas. Farhat tak terima kliennya dihubungi Densu secara diam-diam, apalagi dengan imbalan pencabutan laporan.

Baca Juga:
Usai Menang di Melon Music Awards 2024, IVE Siap Comeback Januari 2025

"Benar kan, ribet lagi kan," ujar Denny Sumargo sambil tertawa. 

Denny Sumargo sendiri menawarkan uang Rp300 juta kepada Agus Salim karena suami Olivia Allan itu kasihan melihat penderitaan suami Elmi Nurmala tersebut. Agus seharusnya saat ini tengah menjalani pengobatan, bukan berkutat pada kasus penyelewengan donasi.

Sayangnya, niat baik Denny Sumargo ditanggapi lain oleh Farhat Abbas. Kini sang pengacara berniat melaporkan Densu ke KPK atas dugaan suap.

Baca Juga:
Rajut Kenangan Bersama Sinema: Pembukaan JAFF 2024 Dirayakan dengan Rintikan Hujan

Farhat Abbas [Tiara Rosana/Suara.com]

"Kita lihat, kita pelajari, kalau memang ini ada indikasi bujuk rayu, itu suap. Kita akan laporkan ke korupsi (KPK), karena sudah ada saksinya," tutur Farhat Abbas dalam kesempatan yang lain.

Sebagaimana diketahui, Teh Novi merupakan YouTuber sosial yang bekerja membantu orang-orang yang terkena musibah. Salah satunya Agus Salim yang jadi korban penyiraman air keras oleh karyawannya.

Teh Novi berinisiatif membuka galang dana untuk pengobatan Agus. Teh Novi juga membuka peluang Agus tampil di podcast Denny Sumargo untuk mendapatkan lebih banyak donasi.

Baca Juga:
Kisah di Balik Lagu Terbaru Chintya Gabriella yang Bertajuk 'Ambisius'

Sayangnya, niat baik Teh Novi membantu Agus malah menjadi bumerang. Kini Teh Novi dilaporkan Agus ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik. Para donatur kini juga menolak bila uang yang mereka sumbangkan digunakan Agus.

Load More