Matamata.com - Bukan buat Gaya-gayaan, Polisi Ungkap Alasan Mario Dandy Pakai Sepatu Branded saat Rekonstruksi
Sepatu Mario Dandy saat menjalani rekonstruksi mencuri perhatian. Sebab, tersangka kasus penganiayaan David Ozora itu terlihat memakai sepatu branded dalam agenda yang berlangsung pada Jumat (10/3/2023) tersebut.
Penampilan Mario Dandy yang memakai sepatu branded pun menjadi perbincangan yang cukup hangat di kalangan netizen. Tapi rupanya, sepatu tersebut dipakai Mario Dandy bukan untuk sekadar gaya-gayaan.
Baca Juga:
Viral Video Lawas Mario Dandy Lagi Boxing, Netizen: Lawan Azka Harusnya
Hal tersebut diungkap oleh pihak kepolisian. Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi menjelaskan alasan Mario Dandy memakai sepatu tersebut demi kepentingan rekonstruksi.
Pihak kepolisian mengungkapkan jika sepatu itu ternyata bukan milik Mario Dandy Satriyo, melainkan dipinjamkan oleh seorang penyidik bernama Bripka Hary.
Polisi beralasan saat Mario menganiaya David, dirinya mengenakan sepatu sehingga saat rekonstruksi Mario juga harus mengenakan sepatu.
Baca Juga:
Detik-Detik Kronologi Agnes Gracia Merokok Saat Mario Dandy Aniaya David Ozora
Sehingga pihak kepolisian dapat menganalisis apakah sepatu tersebut merupakan instrumen yang mempengaruhi kondisi David hingga dapat menimbulkan luka pada korban.
"Penyidik bisa menganalisis apakah sepatu tersebut merupakan instrumental delik (alat kejahatan) yang bisa berpengaruh terhadap fatalitas luka terhadap korban," tutur Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi seperti yang dikutip dari PMJ News, Senin (13/3/2023).
Diberitakan sebelumnya, Mario Dandy sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus penganiayaan David Ozora. Polisi juga menetaskan tersangka lain yang merupakan teman Mario Dandy, yakni Shane Lukas.
Baca Juga:
Video Lawas Mario Dandy Makan di Rumah Terungkap, Wataknya Jadi Bahan Gunjingan
Kekasih Mario Dandy yang berinisial AGH juga diketahui terlibat dalam aksi penganiayaan tersebut. Namun karena usianya masih di bawah umur, AGH tidak boleh disebut sebagai tersangka, melainkan anak berkonflik dengan hukum. (Benu Khalid)
Berita Terkait
-
Alas Kaki Nagita Slavina Seharga Rp23 Juta, Netizen Jadi Ingat Sepatu Sekolah Zaman SD: Sama Modelnya
-
Pamer Spanduk Dukungan 'Kamu Orang Baik' saat Rekonstruksi Kasus Dante, Keluarga Tersangka Yudha Arfandi Dicap Sakit Jiwa
-
Ini Bukti CCTV yang Tak Diakui Yudha Arfandi, saat Rekonstruksi Kematian Dante
-
Polisi Gelar Rekonstruksi Tewasnya Dante, Ini Reaksi Tamara Tyasmara Dipertemukan dengan Yudha Arfandi
-
Agama Mario Dandy dan Bidata Lengkap, Divonis Hukuman 12 Tahun Penjara
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Profesinya Gak Kaleng-kaleng! Ini Profil Andryan Gama Suami Nessie Judge
-
Ahli Masak Senior yang Ditantang Sisca Kohl, Ini Rekam Jejak Karier Sisca Soewitomo
-
7 Potret Lawas Titiek Soeharto, Akankah Rujuk dengan Prabowo dan Jadi Ibu Negara?
-
Film Viral karena Ungkap Dugaan Kecurangan Pemilu 2024, Ini 7 Fakta Dirty Vote
-
Berpotensi Langgar Undang-undang Pemilu, 3 Fakta Konser Ahmad Dhani Dibubarkan Bawaslu