Matamata.com - Erika Karata, yang membuat namanya dikenal di Korea melalui drama Arthdal Chronicles, baru-baru ini mengaku berselingkuh dengan seorang pria yang sudah menikah. Kabar tersebut tentu saja membuat banyak orang Jepang dan Korea kaget.
Menyusul laporan bahwa Erika Karata (22) berselingkuh dengan aktor yang sudah menikah, Masahiro Higashide (31), penggemar menyatakan kekecewaan mereka, di mana agensi Erika Karata langsung minta maaf.
"Setelah laporan, Erika Karata sangat merenungkan tindakannya yang ceroboh. Kami akan membimbingnya agar hal seperti ini tidak pernah terjadi lagi, dan kami akan berusaha untuk mendapatkan kembali kepercayaan Anda," kata agensi seperti dilansir Koreaboo.
Erika Karata melalui agensinya juga menyatakan penyesalan. Dia mengaku sangat bodoh dan kekanak-kanakan.
"Saya ingin mengakui kelemahan, kebodohan, dan kekanak-kanakan saya dan menghadapinya secara langsung," kata aktris asal Jepang tersebut.
Sementara itu agensi Masahiro menyatakan kalau sang aktor sedang memulihkan hubungan dengan keluarganya. Keduanya dikabarkan sudah tidak saling berhubungan lagi.
Media Jepang mengekspos perselingkuhan Erika Karata dan Masahiro Higashide dan mengungkapkan bahwa cinta mereka pertama kali dimulai saat syuting film Asako I & II pada 2018.
Tetapi Erika Karata masih sangat muda saat itu, yakni kurang lebih 19 tahun yang memicu kontroversi yang bahkan lebih besar.
Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
8 Pesona Kim Ok Vin di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, Siap Jadi Ratu Arthdal!
-
8 Pesona Shin Se Kyung di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, Kecantikannya Memikat Hati!
-
8 Potret Lee Joon Gi di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, Drama Fantasi Barunya Bulan Ini!
-
8 Potret Jang Dong Gun di Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, Jadi Raja Pertama Arthdal!
-
9 Drama Korea Tayang Bulan September 2023: Ahn Hyo Seop, Lee Joon Gi dan Ji Chang Wook Comeback!
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!