Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Janhvi Kapoor (Instagram/@janhvikapoor)

Matamata.com - Ada yang berbeda di media sosial seleb Bollywood pada Minggu malam. Dari Preity Zinta sampai Aishwarya Rai kompak mematikan listrik di kediaman mereka dan menyalakan lilin.

Rupanya ini terkait seruan Perdana Menteri Narendra Modi yang meminta 1,3 miliar warga India untuk mematikan listrik selama sembilan menit pada pukul 21:00 waktu setempat (16:30 GMT) pada hari Minggu.

Dilansir IANS, ini bertujuan untuk berterima kasih kepada pejuang corona garis depan yakni tenaga medis dan sebagai simbol "menantang kegelapan" Covid-19 dengan menyalakan lilin dan lampu.

Baca Juga:
Shah Rukh Khan di Tepi Tebing, 9 Posisi Ekstrem Seleb Bollywood Tidur Siang

Jutaan orang pun merespons seruan tersebut dan menerangi langit malam untuk menunjukkan persatuan dan kebersamaan, termasuk seleb Bollywood.

"Salut pada cahaya lampu yang membawa keberuntungan, kesehatan, dan kemakmuran, yang menghancurkan perasaan negatif," kata Mr Modi dalam cuitannya.

Siapa saja seleb Bollywood yang ikut berpartisipasi? Ini 9 seleb Bollywood yang menyalakan lilin selama 9 menit di jam 9 malam.

Baca Juga:
India Lockdown! 7 Seleb Bollywood Berbagi Potret Romantis dengan Pasangan

1. Akshay Kumar

Akshay Kumar (Instagram/@akshaykumar)

Berbagi foto di mana dia berdiri dengan lilin di tangannya, superstar Akshay Kumar menulis di Instagram: "Bersama kita berdiri dan bersama-sama kita akan keluar dari fase gelap ini. Sampai kemudian tetap kuat, tetap aman."

2. Alia Bhatt

Baca Juga:
4 Potret Work From Home Seleb Bollywood, Katrina Kaif Malah Workout Seksi

Alia Bhatt (Instagram/@aliaabhatt)

Alia Bhatt memposting foto memegang lilin di Instagram dan menulis: "Ketika saya masih muda saya akan mencium ayah saya di dahinya sebelum pergi ke sekolah dan setelah setiap ciuman dia akan berkata" Aaaaaah .. terangnya. Saya mungkin belum sepenuhnya mengerti apa artinya saat itu .. tetapi karena tanggapannya saya mengerti bahwa cahaya memiliki kedalaman lebih dari sekadar menerangi kehidupan kita.

"Cahaya sangat berarti. Itu harapan, keindahan, kekuatan .. hari ini adalah persatuan .. Tapi di mana pun kita berada dan apa yang kita lalui kita harus selalu berusaha dan menjaga agar cahaya di dalam kita tetap hidup," lanjutnya. 

3. Katrina Kaif

Katrina Kaif (Instagram/@katrinakaif)

Katrina Kaif membagikan foto yang indah di mana dia berdiri di terasnya dengan empat atau lima lilin menyala di depannya.

"Semoga itu menjadi terang bagimu di tempat-tempat gelap ketika semua lampu lainnya padam," tulisnya.

4. Kriti Sanon

Kriti Sanon (Instagram/@kritisanon)

Berbagi foto di mana dia dapat dilihat berdiri dengan mata tertutup dengan lilin di tangannya, Kriti Sanon menulis: "Selalu ada waktu yang tepat untuk berdoa. Demi cinta, kesehatan, dan kebahagiaan. #Kami bersama-sama #LetThereBeLight."

5. Aishwarya Rai

Aishwarya Rai, Abhishek Bachchan dan Aaradhya (Instagram/@aishwaryaraibacchan_arb)

Tak menyertakan caption apapun selain emoji cahaya, Aishwarya Rai berdiri bersama buah hatinya, Aaradhya Bachchan dan suaminya Abhishek Bachchan di sebuah tempat berdoa dengan lilin menyala.

6. Preity Zinta

Preity Zinta (Instagram/@realpz)

Preity Zinta mungkin saja tidak berada di India, tapi dia ikut berpartisipasi menyalakan lilin.

"Kegelapan tidak bisa mengusir kegelapan. Hanya cahaya yang bisa melakukannya," tulisnya.

7. Shah Rukh Khan

Putra Shah Rukh Khan dan Gauri Khan, AbRam Khan) (Instagram/@gaurikhan)

Istri Shah Rukh Khan, Gauri Khan memposting video putra bungsu mereka, AbRam Khan membawa lilin di mana kegelapan mengelilinginya. Dia juga mempertontonkan suasana kota yang gelap gulita dari atas balkon rumah megahnya.

8. Janhvi Kapoor

Janhvi Kapoor (Instagram/@janhvikapoor)

Anak mendiang Sridevi yang juga aktris, Janhvi Kapoor ikut serta menyalakan lilin. Dia mengunggah dua potret di Insta Story, salah satunya bertuliskan," Akan ada cahaya, di sini kita bersama."

9. Karisma Kapoor

Karisma Kapoor (Instagram/@therealkarismakapoor)

Kakak Kareena Kapoor, Karisma Kapoor memposting sebuah foto indah di mana dia sedang duduk mengamati cahaya kecil lilin di depannya.

"Unity for humanity," tulisnya.

Load More