Matamata.com - Artis sekaligus sosialita Paris Hilton membawa kabar bahagia. Baru saja, Paris Hilton tunangan dengan Carter Reum, seorang pengusaha sekaligus DJ.
Pada Sabtu (13/2/2021), pertunangan Paris Hilton dan Carter Reum terjadi di sebuah pulau pribadi. Ini juga menjadi momen perayaan sang artis ulang tahun ke-40.
Carter Reum berlutut di hadapan Paris Hilton dan menyerahkan cincin yang dirancang Jean Dousset, cicit dari Louis Cartier. Perhiasan itu harganya diprediksi mencapai Rp 28 miliar. Pasangan itu kompak mengenakan baju serba putih untuk merayakan momen spesial ini.
Paris Hilton memakai gaun kenamaan brand Retrofete lengkap dengan perhiasan mahkota dari Loschy. Sementara tunangannya, Carter Reum gagah lewan setelan jas dan celana putih. "Saya beruntung memiliki dia (Paris Hilton) sebagai calon istriku," kata Carter Reum dikutip dari People, Kamis (18/2/2021).
Sederet sifat baik dari Paris Hilton pun dipuji olehnya. Mulai dari hatinya, niat bekerja keras hingga suaranya yang mampu membuat dunia menjadi lebih baik. "Dia juga akan melakukan hal yang sama sebagai calon ibu dan istri nantinya," kata lelaki 40 tahun ini.
Paris Hilton menerangkan keputusannya bertunangan tak terlepas dari kebersamaannya dengan sang kekasih selama pandemi virus corona.
"Selama setahun ini, saya yang sering bepergian, memiliki banyak waktu tinggal di rumah. Mengevaluasi diri apa yang penting bagi hidupku," kata Paris Hilton. "Hubunganku yang kuhabiskan bersama Carter adalah hadiah," ujarnya lagi.
Carter Reum merasakan hal serupa dengan Paris Hilton. Mereka saling mengenal saat pandemi virus corona. "Saya mendapatkan kesempatan unik mengenal Paris Hilton. Selama 15 bulan terakhir ini, saya tidak bisa lebih dari semangat dan merasa beruntung," ujar Carter Reum.
September lalu, Paris Hilton membuat pengakuan kepada People, menjalin kedekatan dengan Carter Reum selama setahun terakhir. Namun ternyata keduanya saling mengenal sejak 15 tahun lalu meski meski baru pacaran setahun terakhir.
"Ini pertama kalinya saya benar-benar dipaksa untuk tidak bepergian dan tinggal di rumah," kata artis yang bepergian untuk bekerja selama 250 hari dalam setahun tersebut.
"Kami baru memiliki chemistry yang luar biasa. Menjalani kencan pertama dan tak pernah berpisah sejak saat itu. Sungguh menakjubkan," kata bintang film House of Wax ini.
Berita Terkait
-
Niat Hati Kasih Ucapan Ulang Tahun buat Paris Hilton, Syahrini Malah Diserbu Netizen
-
Syahrini dan Paris Hilton Berbalas Emoji Hati di Instagram, Akrab Banget Sama Bestie
-
7 Artis Dunia yang Bekukan Sel Telur seperti Luna Maya, Ada Paris Hilton
-
Paris Hilton Resmi Menikah dengan Carter Reum di Lokasi Mewah
-
5 Seleb Hollywood Kepergok Selingkuh di Lokasi Syuting: Ada Kristen Stewart
Terpopuler
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
Terkini
-
Inspiratif! Magdolin Boukhary Tekankan Transformasi Budaya dan Kepemimpinan Nilai di MEYS 2025
-
Suara Segar dari MEYS 2025: Manal Boujnir Dorong Pemuda Muslim Peduli Lingkungan
-
MEYS 2025: Nida Saithi Bicara Kepemimpinan Etis dan Literasi Hukum untuk Generasi Muda
-
Joneri Alimin Jadi Sorotan di MEYS 2025, Bicara Diplomasi Ekonomi dan Peran Pemuda Muslim
-
MEYS 2025: Pemuda Dunia Jalani Kompetisi di Makkah, Ini Daftar Pemenangnya!