Matamata.com - Kabar cukup mengejutkan datang dari Jackie Chan. Belakangan beredar narasi yang menyebutkan bahwa Jackie Chan jadi mualaf.
Kabar Jackie Chan memeluk agama Islam disampaikan oleh situs bacanewss[dot]xyz lewat artikel yang terbit pada 6 Maret 2022. Dalam artikelnya, situs tersebut menyertakan foto sang aktor pakai peci hitam.
Adapun narasi yang dibagikan dalam judul artikel sebagai berikut. "Subhanallah! Tepat Jumat Semalam ,Ternyata Aktor Laga Yang Terkenal JACKIE CHAN. Sudah Resmi Memeluk Agama ISLAM… Lihat Buktinya Disini…"
Baca Juga:
Lagi Bulan Madu, Venna Melinda Pamer Pose Mesra di Bathtub Bareng Ferry Irawan
Lantas, benarkah kabar Jackie Chan jadi mualaf?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, klaim Jackie Chan resmi memeluk agama Islam itu tidak benar.
Baca Juga:
Vanessa Khong Bantah Terima Duit Rp 2 Miliar dari Indra Kenz
Klaim tersebut merupakan hoaks lama yang kini beredar kembali. Faktanya, foto saat Jackie Chan memakai peci hitam itu merupakan foto Jackie Chan saat sang aktor diberi gelar datuk oleh pemerintah Malaysia dalam rangka Federal Territory Day pada Februari 2015 silam.
Dilansir dari situs Trendrr, Jackie Chan merupakan seorang penganut Buddha. Kendati demikian, Jackie Chan sangat jarang membicarakan keimanannya. Klaim itu sebelumnya pernah ditelusuri oleh Turnbackhoax.id pada 14 Februari 2020 silam.
Foto yang serupa juga pernah diunggah oleh mantan menteri Malaysia Tengku Adnan Tengku Mansor melalui akun Twitter pribadinya pada 2 Februari 2015.
Baca Juga:
Suami Ngaku Kena Tipu Femmy Permatasari: Duit Habis Ratusan Juta!
Dalam foto itu, Jackie Chan baru saja menerima gelar datuk. Raja film Mandarin itu diberi gelar Panglima Mahkota Wilayah di Istana Negara, Malaysia.
KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas, maka klaim yang menyebutkan Jackie Chan resmi menjadi mualaf adalah hoaks. Klaim tersebut masuk dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan. (Agatha Vidya Nariswari)
Baca Juga:
Hyomin T-ARA Putus dengan Pesepakbola Hwang Ui Jo, Ada Tekanan Besar?
Berita Terkait
-
Heboh! Putri Jackie Chan Nikahi Kekasih Wanitanya
-
Tak Akur dengan Anak, Jackie Chan Sumbangkan Warisan Rp6 Triliun ke Lembaga Amal
-
8 Fakta Keluarga Jackie Chan, Putri Kandungnya Hidup Susah di Kanada
-
Dituduh Plagiat Film Jackie Chan, Adegan Shah Rukh Khan dan Salman Khan di Pathaan Jadi Gunjingan
-
CEK FAKTA: Jackie Chan Berobat ke Ibu Ida Dayak Karena Cedera Syuting Film, Benarkah?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor