Nur Khotimah | MataMata.com
Profil Anushka Sen (Instagram/@anushkasen0408)

Matamata.com - Anushka Sen akan bergabung di drama Korea "Love Affair" bersama Lee Yubi. Agensi Asia Lab telah mengonfirmasi bergabungnya artis cantik asal India tersebut. Proyek ini juga merupakan debut Anushka Sen di dunia hiburan Korea Selatan.

Siapa Anushka Sen? Yuk kenalan melalui profil Anushka Sen yang telah disiapkan redaktur MataMata.com berikut ini.

1. Biodata Anushka Sen

Baca Juga:
Rhoma Irama Diam-diam Pernah Bingung Pilih Agama: Saya 2 Minggu Baca Alquran dan Alkitab

Profil Anushka Sen (Instagram/@anushkasen0408)

Anushka Sen merupakan cewek kelahiran Jharkhand, India, pada 4 Agustus 2002. Anushka Sen lahir dari orang tua bernama Anirban Sen dan Rajrupa Sen. Ayah Anushka Sen bekerja sebagai wiraswasta. Saat ini, status pendidikan Anushka Sen adalah kuliah di perguruan tinggi Thakur College of Science and Commerce jurusan Filmografi. 

Tinggi badan Anushka Sen adalah 158 cm dengan berat badan 45 kg. Rambut dan warna bola matanya yang hitam menjadi daya tarik kecantikan Anushka Sen. Popularitas Anushka Sen diperkuat dengan jumlah followers Instagram yang mencapai 37,2 juta.

2. Perjalanan Karier Anushka Sen

Baca Juga:
12 Potret Kebersamaan Ridwan Kamil dan Arkana Anak Angkatnya, Penuh Momen Hangat

Profil Anushka Sen (Instagram/@anushkasen0408)

Anushka Sen memulai karier sebagai aktris cilik. Ia berperan sebagai Parwati muda di drama "Devon Ke Dev... Mahadev" atau lebih dikenal dengan judul "Mahadewa" (2011). Namun drama debut Anushka Sen sebenarnya adalah drama "Yahan Main Ghar Ghar Kheli" (2009) sebagai Misti di usia 7 tahun.

Anushka Sen mulai memperoleh popularitas saat membintangi drama "Baal Veer" (2012). Debut layar lebar Anushka Sen terjadi pada 2015. Anushka Sen berperan di film "Crazy Cukkad Family", kemudian dilanjutkan "Lihaaf: The Quilt" (2019) dan "Sammaditthi" (2019). Ketimbang film, Anushka Sen lebih banyak berperan di proyek drama.

Anushka Sen juga diketahui sebagai pesaing termuda di acara "Fear Factor: Khatron Ke Khiladi 11". Meski paling muda, Anushka Sen bisa menembus 9 besar. Selain itu, Anushka Sen juga cukup banyak membintangi acara komedi dan webseries, serta menjadi model untuk video musik.

Baca Juga:
144 Orang Jadi Korban Indra Kenz di Kasus Binomo, Total Kerugian Rp 83 Miliar!

3. Penghargaan Anushka Sen

Profil Anushka Sen (Instagram/@anushkasen0408)

Asia Lab tidak sembarangan memilih Anushka Sen sebagai bintang Asia untuk bergabung di agensi dan berperan dalam drama "Love Affair". Bagaimana tidak, di usia 19 tahun, Anushka Sen sudah pernah menjadi nominasi Best Actress-Drama di Indian Television Academy Awards 2019. Ia juga dinominasikan untuk kategori Popular Actress-Web Crashh di Indian Television Academy Awards 2022. Prestasi tersebut bukan pencapaian mudah di industri Bollywood lho!

Itu dia sekilas profil Anushka Sen yang merupakan salah satu artis berprestasi di India. Good luck untuk karier di Korea, Anushka Sen!

Baca Juga:
Mayangsari dan Iis Dahlia Kepergok Bungkusin Makanan Sisa: Wajar, Namanya Juga Emak-Emak!

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More