Sumber Kekayaan Amitabh Bachchan (Instagram/amitabhbachchan)

Matamata.com - Amitabh Bachchan tetap eksis berkarya di industri film kendati bakal berusia 80 tahun. Melalui keterangan yang beredar, Amitabh Bachchan akan memulai debutnya di sinema Gujarat bertajuk 'Fakt Mahilao Maate'.

Film 'Fakt Mahilao Maate' yang dibintangi Amitabh Bachchan ini memiliki genre komedi. 

Amitabh Bachchan dan Ajay Devgn (The Indian Express)

Selain itu, sutradara sekaligus penulis naskah film 'Fakt Mahilao Maate' menilai akting Amitabh Bachchan bakal menghibur penonton.

Baca Juga:
Amitabh Bachchan Syok Diminta Bocil untuk Pensiun: Saya Melongo dengan Kejujurannya

"Dia memainkan cameo, karakter Gujarati. Tidak peduli seberapa kecil perannya, orang-orang bakal menyukainya," kata Anand Pandit.

Amitabh Bachchan bakal menjadi cameo dan narator karakter Chintan Parikh yang diperankan oleh Yash Soni. 

Amitabh Bachchan. [Instagram/@bachchan]

Dengan narasi tersebut, Amitabh Bachchan akan menyihir para penonton agar tertawa terbahak-bahak.

Baca Juga:
Amitabh Bachchan Kesal gegara Ajay Devgn Pamer Foto Tenteng Senjata: Kenapa Gak Ngajak?

"Melalui suaranya, dia mengambil peran yang sangat satir dan lucu," sambungnya dilansir dari The Indian Express pada Jumat (22/7/2022).

Dalam penutupnya, Anand Pandit mengaku sempat dibuat terkejut dengan diksi bahasa Gujarat Amitabh Bachchan.

"Diksi Gujarati prefeknya mengejutkan saya," pungkasnya.

Baca Juga:
Amitabh Bachchan Unggah Foto Lawas Bareng Shah Rukh Khan, Kode Film Baru?

Sebagai informasi, film 'Fakt Mahilao Maate' yang dibintangi Amitabh Bachchan bakal tayang di bioskop India pada 19 Agustus 2022 mendatang.

Load More