Nur Khotimah | MataMata.com
Film Terbaik Kareena Kapoor (Instagram/@kareenakapoorkhan)

Matamata.com - Pada hari ini, Rabu (21/9/2022), salah satu seleb Bollywood cantik dan terkenal, Kareena Kapoor ulang tahun ke-42. Untuk merayakan momen istimewanya ini, nggak ada salahnya kita simak beberapa film terbaik Kareena Kapoor yang pastinya keren.

Kareena Kapoor yang lahir pada 21 September 1980 adalah putri dari aktor Randhir Kapoor dan Babita, serta adik dari aktris Karisma Kapoor. Istri Saif Ali Khan ini sudah mengantongi beberapa penghargaan bergengsi dan merupakan salah satu aktris dengan bayaran tertinggi di Bollywood.

Film Terbaik Kareena Kapoor (Instagram/@kareenakapoorkhan)

Usai membuat debut aktingnya pada tahun 2000 lewat film Refugee, Kareena Kapoor memantapkan namanya di industri hiburan lewat film Asoka dan Kabhi Khushi Kabhie Gham pada tahun 2001. Film lainnya yang tak kalah keren termasuk Chameli (2004), Dev (2005), Omkara (2006), Jab We Met (2007), Heroine (2012), Udta Punjab (2016) dan masih banyak lagi.

Baca Juga:
Sindir Reza Arap, Netizen Kirim Petuah Raditya Dika soal Pasangan: Tuh Dengerin

Dari banyaknya film yang sudah dibintanginya, mari kita intip 5 film terbaik Kareena Kapoor di bawah ini. Simak sinopsis film-filmnya seperti dikutip dari IMDb dan sumber lainnya. Kepoin yuk siapa tahu ada film favoritmu!

1. Kabhi Khushi Kabhie Gham (2001)

Film Terbaik Kareena Kapoor (IMDb)

Kabhi Khushi Kabhie Gham adalah film drama keluarga yang banjir bintang tahun 2001. Ditulis dan disutradarai oleh Karan Johar, film ini menggaet Amitabh Bachchan, Jaya Bachchan, Shah Rukh Khan, Kajol, Hrithik Roshan, Kareena Kapoor, dan Rani Mukerji.

Baca Juga:
Roro Fitria Pergoki Suaminya Lagi Video Call Sambil Sayang-sayangan sama Wanita Lain: Janda yang Nakal Itu

Salah satu film dengan pendapatan tertinggi di India ini menceritakan soal Rahul (Shah Rukh Khan), pria dari keluarga kaya yang tidak diakui oleh keluarganya setelah menikahi wanita dari status sosial berbeda. Dia pun pindah ke London untuk membangun kehidupan baru. Bertahun-tahun kemudian, adik laki-lakinya yaitu Rohan (Hrithik Roshan) bertekad untuk menyatukan kembali keluarga dengan membawa Rahul pulang ke rumah.

2. Omkara (2006)

Film Terbaik Kareena Kapoor (IMDb)

Salah satu film terbaik Kareena Kapoor adalah Omkara, sebuah drama kriminal India tahun 2006. Film ini diadaptasi dari Othello karya William Shakespeare dan disutradarai oleh Vishal Bhardwaj.

Baca Juga:
Tenis Bareng Ashanty Cs, Body Goals Wulan Guritno Tuai Decak Kagum: Badai Banget

Film banjir bintang ini menggandeng Ajay Devgn, Kareena Kapoor, Saif Ali Khan, Konkona Sen Sharma, Vivek Oberoi dan Bipasha Basu dalam peran utama. Film ini berkisah tentang penegak politik yang dihasut letnannya hingga membuatnya mencurigai istrinya tidak setia.

3. Jab We Met (2007)

Film Terbaik Kareena Kapoor (IMDb)

Jab We Met adalah salah satu film terbaik Kareena Kapoor yang sukses di box office. Film komedi romantis tahun 2007 yang ditulis dan disutradarai oleh Imtiaz Ali ini dibintangi oleh Shahid Kapoor dan Kareena Kapoor dalam peran utama.

Baca Juga:
5 Drama Populer Yoon Sang Hyun yang Lagi Ultah ke-49, Ada Secret Garden sampai 18 Again

Tarun Arora, Saumya Tandon, Dara Singh, dan Pavan Malhotra juga bergabung dalam peran pendukung di film ini. Jab We Met berkisah tentang seorang pengusaha kaya yang patah hati mendapati hidupnya berubah setelah dia bertemu dengan seorang wanita muda yang cantik dan tangguh.

4. 3 Idiots (2009)

Film Terbaik Kareena Kapoor (IMDb)

Kareena Kapoor ikut membintangi film sukses berjudul 3 Idiots pada tahun 2009. Film drama komedi dewasa ini disutradarai oleh Rajkumar Hirani dan juga dibintangi oleh Aamir Khan, R. Madhavan dan Sharman Joshi.

Salah satu film terlaris di India ini mengikuti persahabatan tiga mahasiswa di sebuah perguruan tinggi teknik India. Dua diantaranya berusaha mencari teman mereka yang telah lama hilang. Teman mereka itu kerap mengilhami mereka untuk berpikir secara berbeda bahkan ketika seluruh dunia menyebut mereka "idiot".

5. Good Newwz (2019)

Film Terbaik Kareena Kapoor (IMDb)

Kareena Kapoor bergabung dengan Akshay Kumar, Diljit Dosanjh dan Kiara Advani dalam film drama komedi sukses tahun 2019 bertajuk Good Newwz. Film yang sukses secara komersial ini ini ditulis dan disutradarai oleh Raj Mehta.

Good Newwz berkisah tentang dua pasangan yang sama-sama hendak mengikuti program bayi tabung untuk mendapatkan anak. Pada Penghargaan Filmfare ke-65, Good Newwz menerima 3 nominasi, termasuk Aktris Terbaik untuk Kareena Kapoor Khan dan Aktor Pendukung Terbaik untuk Diljit Dosanjh.

Itu dia beberapa film terbaik Kareena Kapoor yang wajib banget ditonton di momen istimewanya ini. Tentunya masih banyak film hits lainnya karena Kareena Kapoor memang salah satu aktris terbaik Bollywood. Kamu juga bisa nonton film teranyarnya seperti Angrezi Medium dan Laal Singh Chaddha. Selamat ulang tahun, Kareena Kapoor!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
Load More