Nur Khotimah | MataMata.com
Met Gala 2023. (Instagram/@metgalaofficial)

Matamata.com - Geger Ada Kecoak di Acara Met Gala 2023: Bisa Jadi Inspirasi Kostum Tahun Depan Nih

Ada kejadian menarik yang tertangkap kamera dalam gelaran Met Gala 2023. Bagaimana tidak, ada seekor kecoak yang terlihat berkeliaran di acara amal sekaligus ajang fesyen kelas dunia itu.

Dalam video yang beredar di media sosial, tampak seekor kecoak berkeliaran di red carpet Met Gala. Alhasil, banyak tamu undangan yang heboh.

Baca Juga:
5 Fakta Unik Met Gala 2023, Jadi Penghormatan Untuk Karl Lagerfeld

Tampak kecoak tersebut menaiki tangga hingga berkeliaran di tengah para tamu. Seorang fotografer Met Gala terlihat mengabadikan momen langka yang jelas tak mungkin ditemui setiap tahun.

Sementara fotografer berusaha mengambil foto si kecoak, para tamu terdengar heboh melihat hewan yang sering dianggap menjijikkan itu mengitari venue Met Gala.

Sayangnya, kehadiran kecoak tersebut hanya berlangsung singkat. Variety melaporkan bahwa si kecoak tewas karena terinjak.

Baca Juga:
12 Potret Artis di Met Gala 2023, Jared Leto dan Doja Cat Cosplay Jadi Kucing

Meski berumur pendek, kecoak di Met Gala membuat acara tahunan ini semakin berwarna. Komentar warganet pun beragam, mulai dari candaan hingga berduka atas kematian sang kecoak.

"Nggak mode terbang sih, jadi nggak sampai bikin seisi Met Gala panik," komentar warganet.

"Beda dari yang lain nih, bisa jadi inspirasi para artis untuk kostum tahun depan," tambah warganet lain.

Baca Juga:
Jennie BLACKPINK Debut di Met Gala 2023, Bajunya Jadi Sorotan: Cantik Sih Tapi...

"Wah legend yang terlalu cepat untuk meninggal," sahut warganet.

"RIP. Kami akan selalu mengenangmu, kecoak," ujar lainnya.

Untuk diketahui, Met Gala tahun ini masih diadakan di Metropolitan Museum of Art, New York, Amerika Serikat. Sederet bintang papan atas dunia hadir dengan penampilan terbaik mereka yang cetar.

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More