Matamata.com - Tiffany SNSD atau lebih dikenal sekarang dengan Tiffany Young memang cantiknya kebangetan. Tapi kamu tahu nggak kalau proses dandan penyanyi 29 tahun ini cukup ribet, lho.
Dalam video Vogue, Tiffany berbagi pengalaman tentang ribetnya dia ketika dandan.
Untuk mendapatkan penampilan yang flawless dan natural ternyata membutuhkan proses yang rumit dan berlapis. Tiffany bahkan pakai 3 produk untuk mendapatkan alis yang sempurna.
Baca Juga:
Kisah Pilu Park Han Byul, Istri CEO yang Diduga Terlibat Kasus Seungri
Yuk intip langkah-langkah Tiffany dandan seperti yang dirangkum dari video Vogue.
Pertama, Tiffany merawat kulit wajahnya dulu dengan mengaplikasikan berbagai skincare seperti masker dari Hanacure yang dilanjutkan dengan menggunakan essence dari Innisfree.
Untuk melindungi area mata, Tiffany juga mengaplikasikan serum mata dari brand Innisfree.
Baca Juga:
Tiffany Young 'SNSD' Hapus Semua Postingan Instagram, Kenapa?
Setelah itu, Tiffany memulai tahapan makeup dengan mengaplikasikan dua produk base dan foundation dari brand RMK. Wanita umur 29 tahun ini lalu melanjutkan tahapannya dengan menggunakan concealer.
Base makeup sudah oke, kini saatnya Tiffany beralih pada alis. Untuk mendapatkan hasil 3 dimensi yang sempurna, Tiffany menggunakan banyak produk lho.
Pertama, menggunakan Innisfree Skinny Brow Pencil untuk outline, dilanjutkan dengan Shu Uemura Hard 9 Formula Eyebrow Pencil untuk mengisi di bagian dalam alis dan disempurnakan dengan Kate Tokyo Designing Brow Powder 3D.
Baca Juga:
Foto Jadulnya Viral, Tiffany Young: Saya Tersanjung, Juga Malu
Hal yang sama juga terjadi ketika dia menggunakan maskara. Tiffany lagi-lagi mengaplikasikan lebih dari satu produk pada bulu matanya, yaitu Innisfree Skinny Waterproof Microcara dan Benefit Cosmetics Roller Lash Mascara.
Seolah nggak puas jika hanya mengaplikasikan satu produk pada wajahnya, Tiffany juga mengaplikasian dua perona pipi yaitu blush on krim dari Innisfree dan blush on powder dari 3CE.
Setelah puas dengan hasilnya, Tiffany mulai menutup rutinitas makeupnya dengan menggunakan bronzer, highlighter dan lipstik.
Mengingat ribetnya tahapan makeup yang dilakukan Tiffany, nggak heran jika penampilannya juga sempurna. Wanita kelahiran Amerika ini terlihat cantik dan makeupnya tidak terlihat berlebihan.
DewiKu.com/Rima Suliastini
Berita Terkait
-
Grupnya Sedang Rehat, Jimin BTS Ngaku Lebih Terinspirasi dan Termotivasi
-
Terkuak! Ini Alasan Tiffany SNSD Ganti Nama Saat Solo Karier
-
V BTS Jadi Cover Majalah Vogue Korea Pakai Aksesoris Seharga Sultan, Netizen: Aku Dudu Spek Idamanmu
-
Pakai Baju Terawang di MAMA 2021, Tiffany dan Sooyoung SNSD Dipuji Berkelas
-
Tiffany SNSD Berantem dengan Sooyoung: Ada Jari Tengah dan Adu Jambak
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan