Matamata.com - Siap-siap kangen dengan pemeran pengawal Lee Min Ho di The King: Eternal Monarch, Woo Do Hwan. Dilansir Soompi pada 24 Juni, sang aktor memposting surat tulisan tangan di akun Instagram-nya untuk mengumumkan keberangkatan wajib militernya.
Woo Do Hwan sadar jika pengumuman ini akan membuat banyak penggemar terkejut makanya dia ingin menyampaikannya secara pribadi. Tak lupa dia berterima kasih atas dukungan fans selama ini. Woo Do Hwan wamil pada 6 Juli.
Berikut isi surat lengkapnya.
Baca Juga:
Awas Spoiler! Ini Review Episode Terakhir The King: Eternal Monarch
"Halo. Ini Woo Do Hwan.
Kalian mungkin terkejut dengan berita yang tiba-tiba, tetapi saya menulis surat ini karena saya ingin mengumumkan ini secara pribadi kepada penggemar saya terlebih dahulu.
Saya akan masuk wamil pada 6 Juli. Saya merasa menyesal karena tidak bisa langsung bertemu dengan kalian dan mengucapkan selamat tinggal.
Baca Juga:
Tae Eul dalam Bahaya, Link Streaming The King: Eternal Monarch Episode 16
Saya senang saat melakukan setiap proyek saya dan saya berterima kasih atas cinta yang kalian berikan untuk saya.
Terima kasih telah perhatian dan mencintai saya di masa-masa 20 tahunan saya. Berkat itu, saya bisa menghabiskan usia 20-an dengan sangat bahagia.
Saya harap kalian akan sehat dan bahagia selama masa-masa sulit ini. Saya akan kembali dengan sehat dan bekerja untuk mengesankan kalian lagi.
Baca Juga:
Kepoin Spoiler The King: Eternal Monarch Episode 16, Besok Tamat!
Saya sangat mencintai kalian dan merasa sangat bersyukur sampai tidak bisa berkata-kata.
24 Juni 2020.
Dari, Woo Do Hwan," tulis Woo Do Hwan.
Postingan Woo Do Hwan itu banjir komentar rekan artis dan netizen. Kim Go Eun bahkan meninggalkan emoji tangis di kolom komentar.
Agensinya, Keyeast, juga telah merilis pernyataan tentang pendaftaran wamil sang aktor. Mereka bilang karena alasan keselamatan dan kesehatan, lokasi dan waktu pendaftarannya tidak akan diungkapkan. Woo Do Hwan akan mendaftar secara pribadi tanpa acara resmi yang melibatkan penggemar atau konferensi pers.
Diketahui Woo Do Hwan memulai debutnya pada tahun 2011 dan namanya terus melejit menjadi bintang K-Drama melalui "Mad Dog" dan "Tempted" serta beberapa film.
Dia baru-baru ini membintangi "The King: Eternal Monarch" dan telah dalam pembicaraan untuk memainkan peran utama dalam sebuah drama yang akan datang sampai tanggal pendaftarannya diputuskan.
Selamat wamil Woo Do Hwan.
Berita Terkait
-
Sinopsis Omniscient Reader's Viewpoint, Film Baru Lee Min Ho dan Ahn Hyo Seop yang Banjir Bintang
-
Sinopsis Two Women: Drama Baru Kim Go Eun, Park Ji Hyun, dan Kim Gun Woo di Netflix
-
Sinopsis Love in the Big City, Film Romantis Korea Baru Kim Go Eun dan Noh Sang Hyun
-
5 Drama Populer Woo Do Hwan, Aktor Joseon Attorney dan Bloodhounds Ulang Tahun ke-31
-
Sinopsis Tune in for Love, Film Romantis Korea yang Dibintangi Kim Go Eun dan Jung Hae In
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Ketagihan Makan Piscok dan Nasi Padang, Lucas Wong Janji Bakal Balik Lagi ke Indonesia
-
Serba-serbi Keseruan Fancon Perdana Lucas Wong di Jakarta, dari Perform yang Emosional Hingga Main Kelereng
-
Cha Young Joo, Istri Shin Tae Yong Bikin Gemes Meski Sudah Punya 3 Anak, Kayak ABG!
-
7 Adu Peran Pemain Drama Dare to Love Me, Rom-Com Anyar L INFINITE dan Lee Yoo Young
-
8 Adu Gaya Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo di Chief Detective 1958, Dua Detektif Pemula yang Tampan