Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Mina eks AOA (Instagram/@kvwowv)

Matamata.com - Usai berkali-kali melakukan upaya bunuh diri, Kwon Mina akhirnya meminta maaf. Hal itu disampaikan sendiri olehnya dalam postingan terbaru di Instagram pada Selasa (11/8/2020).

"Banyak orang mengkhawatirkan saya dan mendukung saya, tetapi saya mengecewakan mereka lagi, jadi saya benar-benar minta maaf," tulis Kwon Mina.

"Kepada semua orang yang terluka karena saya dan kepada semua orang yang pasti terkejut saat melihat foto itu, Saya sekali lagi meminta maaf," sambungnya lagi.

Baca Juga:
Seolhyun AOA Didesak Mundur dari Drama karena Terseret Skandal Bullying

Mantan personel AOA ini mengatakan bahwa selama tidak sadarkan diri di rumah sakit, banyak anggota FNC Entertainment yang mendampinginya. Bahkan Han Sung Ho selaku mantan bosnya juga sudah menjenguknya. 

Kwon Mina eks AOA [Soompi]

"Saya mendengar bahwa ketika saya tidak akan bangun, anggota keluarga FNC saya yang lama tinggal di sisi saya sepanjang malam. Saya bertemu dengan ketua Han Sung Ho hari ini. Saya sangat menyukai FNC dan AOA. Saya sangat sedih untuk keluar dari AOA karena masalah ini dan itu sangat sulit," tutur Kwon Mina.

"Hari ini saya dapat merasakan ketulusan ketua (Han Sung Ho) sementara saya mendengarkan dia berbicara. Saya hanya sangat menyesal ternyata seperti ini. Untuk penggemar saya yang mengkhawatirkan saya, kenalan saya, keluarga saya dan untuk penggemar AOA yang pasti mengalami masa sulit karena saya, saya minta maaf," imbuhnya.

Baca Juga:
Usai Kontroversi Mina - Jimin, Pesan Ambigu Youkyung eks AOA Bikin Heboh

Kwon Mina juga berjanji tidak akan mencoba kembali mengakhiri hidupnya di akhir captionnya. 

"Saya akan merenung dan bekerja keras dalam perawatan sehingga ini tidak terjadi lagi. Maafkan aku," ucapnya.

Seperti diketahui, Kwon Mina sempat membagikan foto sedang melakukan upaya bunuh diri dengan menyayat tangannya pada 8 Agustus 2020 di Instagram.

Baca Juga:
Buntut Skandal Bullying, Jimin Hengkang dari AOA

Beruntung agensinya Woori Actors bergerak sigap hingga nyawa Kwon Mina bisa diselamatkan.

Kasus upaya bunuh diri Kwon Mina

Mina eks AOA (Soompi)

Percobaan bunuh diri Kwon Mina dipicu lantaran depresi gara-gara dibully Shin Jimin selama bergabung dengan AOA. Dia juga menyatakan tak ada member AOA yang membantunya selama mengalami perundungan. 

Baca Juga:
6 Gaya Liburan Seolhyun AOA di Bali, Naik Ayunan sampai Ngopi di Tepi Jalan

Bahkan mereka hanya mengamati semua tindakan bully yang dilakukan Shin Jimin terhadap dirinya. Kejadian itu membuat Kwon Mina mengalami depresi.

Tidak cuma itu, dia juga menyinggung sikap bos FNC Entertainment agensi yang menaungi AOA, Han Sung Ho yang tidak pernah bersikap adil kepadanya.

Catatan Redaksi: Hidup sering kali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau rumah sakit terdekat.

Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemenkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.

[Sumarni]

Load More