Member Aespa saat hadiri Melon (Twitter.com/wowfaktaaespa)

Matamata.com - Nama girl group Aespa tengah jadi perbincangan warganet Twitter. Pasalnya grup yang baru debut itu mengumumkan nama lokal mereka yang Indonesia banget.

Dalam video yang diunggah oleh akun @skipberat itu, terlihat para member Aespa mengumumkan nama lokalnya. "Demi Allah ningsih.. udah gue duga dari predebut," tulis @skipberat.

Aespa perkenalkan nama lokalnya (Twitter.com/SkipBerat)

Dengan lancar, keempat member Aespa memperkenalkan diri dalam Bahasa Indonesia. "Aku Citra," ucap Giselle. "Aku Fitri," sahut Winter. "Aku Sekar," kata Karina. Saat sang leader, Karina memperkenalkan diri, semua member terkesan.

Baca Juga:
Karina Aespa Direkrut SM Lewat DM Instagram, Sempat Dikira Penipuan

"Wah, saya pintar sekali," ucap Karina memuji dirinya sendiri karena melafalkan namanya dengan baik. "Saya Ningsih," tutup Ningning dengan malu-malu.

Video yang sudah ditonton lebih dari 300 ribu kali itu langsung banjir komentar. "Kenapa nama idol kpop lebih indo dari nama orang indo jaman sekarang?" tulis netizen heran.

Aespa (Youtube.com/Aespa)

"Padahal nama mereka udah mirip nama orang indonesia, ga usah diganti wkwk, gisel, karina, ningning, cuman winter yang bukan," sahut yang lain. Gara-gara punya nama lokal, nama Giselle dan nama lokal Ningning menduduki trending topic Twitter.

Baca Juga:
Muncul Suara Ejekan di Video Fancam Ningning Aespa, SBS Bongkar Faktanya

Tren nama lokal bagi para idol memang sudah lama ada. Senior Aespa, Super Junior dikenal sebagai salah satu grup yang semua membernya punya nama lokal.

Load More