Hospital Playlist 2 (Instagram/@tvndrama.official)

Matamata.com - Drama Korea kerap mengangkat profesi dokter dalam tokoh yang diperankan pemainnya. Tak main-main, artis yang memerankan tokoh dokter selalu totalitas dalam mendalami perannya.

Tak heran artis yang mendapat peran dokter selalu jadi daya tarik tersendiri. Terlebih aktor-aktor tampan yang semakin karismatik saat mendapat peran dokter.

Lee Jong Suk (Soompi)

Ini dia 5 aktor tampan yang pernah berperan sebagai dokter.

Baca Juga:
11 Drama Korea Terpopuler Juli 2021, Hospital Playlist 2 sampai Penthouse 3

1. Kim Rae Won

Kim Rae Won (Soompi.com)

Aktor tampan Kim Rae Won pernah memerankan seorang dokter di drama Doctors. Ia mendapat peran Hong Ji Hong yang merupakan ahli bedah saraf.

Drama yang tayang tahun 2016 itu sukses menceritakan kehidupan dokter-dokter hebat di sebuah rumah sakit. Dibumbui romansa yang pas, kisah cinta Hong Ji Hong dengan Yoo Hye Jeong (Park Shin Hye) membuat drama ini semakin menarik untuk ditonton.

Baca Juga:
5 Drama Korea dengan Alur Cerita Ringan, Cocok untuk pemula

2. Han Su Kyu

Han Su Kyu (Soompi.com)

Dalam drama Dr. Romantic, tokoh Kim Sabu atau Boo Yong Joo menarik perhatian penonton. Selain tegas dan cerdas, Bo Yong Joo memiliki pesonanya sendiri.

Diperankan oleh Han Su Kyu, Kim Sabu adalah dokter di sebuah rumah sakit terpencil. Ia adalah seorang dokter ahli bedah yang sangat jenius.

Baca Juga:
6 Drama Korea Tayang di Bulan Agustus, Ada Kim Seon Ho dan Shin Min Ah

3. Lee Jong Suk

Lee Jong Suk (AsianWiki.com)

Lee Jong Suk memerankan sosok Park Hoon, dokter jenius yang tumbuh di Korea Utara. Ia akhirnya melarikan diri ke Korea Selatan setelah jadi dokter.

Pesona Lee Jong Suk saat memerankan seorang dokter mampu menghipnotis penonton. Terlebih ia digambarkan sebagai dokter yang misterius.

4. Jung Kyung Ho

Hospital Playlist 2 (Instagram/@tvndrama.official)

Jung Kyung Ho memerankan Kim Jun Wan, dokter ahli kardiotoraks di drama Hospital Playlist. Meski kaku dan kurang ramah dengan pasien, tapi Jun Wan adalah sosok yang begitu perhatian.

Karakternya yang cool menjadi daya tarik tersendiri bagi penonton. Tak cuma itu, Jun Wan juga terkenal sebagai dokter yang  hebat di bidangnya.

5. Jo Jung Suk

Hospital Playlist 2 (Instagram/@tvndrama.official)

Masih di drama Hospital Playlist, karakter Lee Ik Jun diperankan dengan baik oleh Jo Jung Suk. Karakter Ik Jun disebut membuat drama Hospital Playlist semakin hidup.

Ramah, humoris dan cerdas membuat karakter Ik Jun yang merupakan dokter hepatologi menarik banyak penonton. Akting Jung Suk dianggap begitu natural saat menjadi seorang dokter.

Load More