Nur Khotimah | MataMata.com
Seleb Korea Rayakan Idul Fitri (Instagram/@olaborasong)

Matamata.com - Suasana Lebaran masih sangat terasa di Indonesia yang mayoritas beragama Islam. Idul Fitri dirayakan berbagai kalangan, bahkan umat agama lain pun ikut bersuka cita sebagai wujud toleransi.

Idul Fitri ternyata turut dirayakan sejumlah pesohor dari dunia hiburan Korea. Beberapa di antara idol KPop ternyata beragama Islam, tetapi yang lain juga ikut merayakan bersama para penggemar.

Siapa saja seleb Korea rayakan Idul Fitri? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Baca Juga:
Jessica Iskandar Bela-belain Tunggu Kontraksi 10 Menit Sekali, Vincent Verhaag: Kami Mau Persalinan Normal

1. Manny Varsity

Seleb Korea Rayakan Idul Fitri (Instagram/@manny_arab)

Manny yang semula berasal dari grup Varsity bentukan Global K-Center (Korea) dan In Hi Media Ltd (Tiongkok) diketahui bergama Islam. Sayangnya Varsity telah bubar sejak April 2020.

Saat masih bersama Varsity, Seungbo mengungkap bahwa Manny tak bisa makan babi. Hal itu pun dipahaminya karena Manny menjauhi larangan agama Islam.

Baca Juga:
6 Adu Gaya Lesti Kejora dan Brisia Jodie, Kemiripan Wajahnya Terbukti!

Manny merayakan Idul Fitri dengan membagikan potret tampan serta masjid yang dikunjunginya melalui Instagram. Manny yang berasal dari Tiongkok tampak merayakan Idul Fitri di kampung halaman.

2. Song Bora

Seleb Korea Rayakan Idul Fitri (Instagram/@olaborasong)

Selebgram Song Bora telah lama mengakui identitasnya sebagai seorang muslim di media sosial. Song Bora rupanya seorang mualaf yang memutuskan menganut agama Islam pada 2007.

Baca Juga:
Mesranya Arya Saloka dan Putri Anne Foto di Hari Lebaran, Banjir Doa dari Fans: Semoga Dijauhkan dari Pelakor

Untuk merayakan Idulfitri, Song Bora membagikan potretnya sedang duduk di atas sajadah. Meski pandemi Covid-19 sudah melandai, Song Bora masih terus mengenakan masker selama perayaan Idulfitri. Salut!

3. Ayana Jihye Moon

Seleb Korea Rayakan Idul Fitri (Instagram/@xolovelyayana)

Sama seperi Song Bora, Ayana Jihye Moon juga seorang muslim dan merayakan Lebaran tahun 2022. Ayana Jihye Moon rupanya berlebaran bersama Siti Nurhaliza dan Tya Arifin di Malaysia.

Baca Juga:
Sikap Lembut Lesti Kejora kepada Sang Putra Malah Panen Komentar Julid: Semua Ibu Juga Gitu

Ayana Jihye Moon memutuskan menjadi mualaf setelah tertarik kepada hal-hal berbau Timur Tengah. Sejak memutuskan menjadi mualaf pasca lulus SMA, Ayana Jihye Moon hijrah ke Malaysia dan selalu tampil berhijab. Adik laki-laki Ayana ternyata juga menyusul menjadi mualaf pada 2020 lalu.

4. Jay Kimbab Family

Seleb Korea Rayakan Idul Fitri (Instagram/@kimbabfamily.official)

YouTuber Jay istri Gina di Kimbab Family tentu namanya sudah tidak asing lagi. Belum lama ini, Jay dan Kimbab Family berhasil mengundang Taemin dan Onew SHInee ke kanal YouTube mereka.

Jay merupakan pria asal Korea yang menikahi Gina, wanita asal Bandung. Kanal YouTube mereka telah memiliki 2,1 juta subscribers lho! Dalam momen Idul Fitri kali ini, Kimbab Family kompak mengenakan baju seragam serba putih. Mereka juga membagikan konten membuat kue dan parcel Lebaran.

Itu dia sederet seleb Korea yang merayakan Idul Fitri. Beberapa idol maupun aktor Korea sebenarnya ada yang disebut sudah memeluk agama Islam. Namun agama termasuk hal yang sangat privasi di Korea sehingga jarang dipublikasikan.

Bagaimana pendapatmu?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More