Brisia Jodie (MataMata.com/Yuliani)

Matamata.com - Penyanyi Brisia Jodie sudah mencoba membuka bisnis meski karirnya sebagai seorang penyanyi masih panjang. 

Dia meyakini tidak selamanya karirnya cemerlang di industri musik. Sehingga Perempuan 23 tahun itu mencoba membuka bisnis minuman es teh manis.

Baca Juga:
Ingin Sahabat Jadi Pacar, Brisia Jodie: Soalnya Belum Pernah!

"Karena habis makan enaknya apa? Minum es teh kan. Es teh tuh udah pasti diminum sampai akhir zaman," ungkap Brisia Jodie saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (13/10/2019).

Tak seperti publik figur kebanyakan, finalis Indonesian Idol itu tidak membawa namanya sebagai embel-embel untuk produknya.

"Jadi emang sih pada belum tahu kalau itu punya aku (Es teh manis kepunyaan aku) Aku belum grand opening. Tapi dengan dilihat-lihat alasan mereka datang ke situ karena emang kualitas bukan karena akunya," jelasnya.

Baca Juga:
Heboh Mata Salshabilla Terluka, Brisia Jodie Jadi Takut Pakai Softlens

Brisia Jodie (MataMata.com/Yuliani)

"Jadi kan aku emang jualan teh kan dan itu enak banget banget kan. Jadi semuanya suka, karena aku nggak mau pakai nama aku gitu loh (di produk)," sambung Brisia Jodie.

Jodie pun mengklaim es tehnya memiliki rasa yang unik dan belum pernah ada. Dengan daun teh dari Wonosobo, juga rasa buah yang khas membuat sensasi minum teh tersebut mengagetkan penikmat teh.

"Pokoknya habis minum tuh kaget aja jadi aku tuh udah pernah tes gitu kan, pas minum tuh kaya kok ada ya rasa ini tuh mereka belum pernah nemuin gitu loh. Pokoknya nih ada satu, rasa alpukat, terus pas diminum orang-orang tuh melotot semua, kaya kemasukan roh-roh dari alpukat-alpukat itu," pungkasnya.

Baca Juga:
Layaknya Sepasang Kekasih, 5 Potret Manis Brisia Jodie & Arsy Widianto

Rencananya, setelah menuai respon positif dari konsumen di kota Bogor, es teh Brisia Jodie itu akan buka cabang di Jakarta.

Load More