Linda Rahmadanti | MataMata.com
Reza Rahadian (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Reza Rahadian mengaku sempat ingin mundur memerankan karakter BJ Habibie dalam film trilogi, Habibie & Ainun. Aktor tersebut mengatakan dirinya tidak sanggup meghadapi komentar nyinyir para netizen.

"Setelah lolos casting banyak netizen yang tidak setuju saya jadi Habibie. Dibilang saya terlalu tinggi. Itu saya sempat bilang mau mundur tapi tidak diizinkan," ujar Reza Rahadian, ditemui di kawasan Pasar Baru, Jakarta Pusat, Sabtu (21/12/2019).

Baca Juga:
Keren Abis, 3 Potret Reza Rahadian Transformasi Jadi BJ Habibie

"Karena sebenarnya memerankan tokoh Habibie tidak mudah yah. Orang akan lebih mudah membandingkan figur Eyang dengan saya memerankan tokoh ini," sambungnya lagi.

Beruntung, lelaki 32 tahun ini berhasil memainkan sosok BJ Habibie dengan baik. Ditambah kepercayaan diri Reza Rahadian pun meningkat saat tampil dalam film Habibie & Ainun 3

Reza Rahadian bersama prangko BJ Habibie dan Ainun. [Angga Boedhijanto/Suara.com]

"Yang saya syukuri di Habibie & Ainun 3 ini ada capaian baru yang membuat saya lebih yakin dari sebelumnya. Karena make up protestik yang membutuhkan waktu delapan jam itu berjalan dengan sangat efektif," kata Reza Rahadian.

Baca Juga:
Puji Abis-abisan Jessica Mila, Reza Rahadian: Menyenangkan Sekali!

Pasalnya saat itu, Reza Rahadian merasa wajahnya persis seperti BJ Habibie.

"Saya aja kaget, serapan saya sama energinya jauh lebih solid untuk bisa memerankan tokoh pak Habibie sendiri. Jadi make up itu bekerja banget," tutur Reza Rahadian. (Sumarni)

Baca Juga:
Dua Film Tayang Barengan, Reza Rahadian Bingung Bagi Waktu Promosi

Load More