Matamata.com - Dunia hiburan tanah air kembali diselimuti kabar duka. Jane Shalimar meninggal dunia pada Minggu (4/7/2021) setelah sempat alami kritis akibat Covid-19. Simak fakta perjuangan Jane Shalimar lawan Covid-19 berikut ini.
Ia wafat sekitar pukul 04.20 WIB dini hari tadi. Kabar duka ini diketahui dari adik Jane Shalimar. "Assalamualaikum Wr. Wb. Innalillahi wa innailaihi rojiuun. Telah berpulang ke Rahmatullah Jane Shalimar binti Dicky Sadikin, pada usia 41 tahun, pada hari Sabtu, 04 Juli 2021 pukul 04.20 WIB.," kata sang adik, Karina dalam pesan yang diterima Suara.com pagi ini, Minggu (4/7/2021).
Kondisi kesehatan Jane Shalimar menurun sejak 17 Juni 2021. Tak kunjung membaik, ia akhirnya dites dan dinyatakan positif covid-19 sejak 24 Juni 2021. Seperti apa fakta perjuangan Jane Shalimar lawan Covid-19? Simak selengkapnya di bawah ini:
1. Susah dapat rumah sakit
Artis 41 tahun ini mengalami sesak napas saat isolasi mandiri di rumah. Jane dilarikan ke rumah sakit karena saturasinya terus menurun. Mantan pacar Iko Uwais ini sempat kesulitan mendapatkan kamar karena semua rumah sakit yang didatangi penuh.
Selain itu, Jane Shalimar yang dalam kondisi kritis juga membutuhkan oksigen. "Jane Shalimar saat ini dalam kondisi kritis karena oksigen di rumahnya habis. Secepatnya kami akan minta ambulance agar bisa dievakuasi," demikian pesan yang beredar Minggu (27/6/2021) malam.
2. Butuh kursi roda dan kamar
Keesokan harinya pada Senin (28/9), sahabat Jane Shalimar, Olive, mengabarkan sang artis telah mendapatkan kamar di Rumah Sakit Fatmawati.
Berita Terkait
-
Anisa Bahar Lelang Rumah Rp 4 Miliar, Ayu Ting Ting Susah Dapat Jodoh
-
Vanessa Angel Syok Dengar Jane Shalimar Meninggal
-
Vanessa Angel Ungkap Hubungannya dengan Jane Shalimar: Ada Salah Paham!
-
Beben Jazz Tutup Usia, Anisa Bahar Lelang Rumah Rp 4 Miliar
-
Geger Tangan Misterius di Foto Makam Jane Shalimar, Sahabat Beri Pengakuan
Tag
Terkini
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta
-
Lamaran Bhisma Mulia Ditolak Keluarga Calon Istri, Apa Alasan Sebenarnya?