Matamata.com - Tak banyak yang tahu, Muzakki Ramdhan baru diperbolehkan nonton Pengabdi Setan 2: Communion per hari ini, Kamis (11/8/2022). Itu karena Muzakki baru genap berusia 13 tahun.
Pengabdi Setan 2: Communion merupakan sekuel film Pengabdi Setan yang dirilis pada 2017 lalu. Film horor ini kembali digarap oleh Joko Anwar.
Untuk film keduanya ini, Joko Anwar menghadirkan sejumlah tokoh baru, salah satunya Wisnu yang diperankan dengan apik oleh aktor cilik Muzakki Ramdhan.
Baca Juga:
Joko Anwar Bongkar Proses Syuting Adegan Rusun Banjir di Pengabdi Setan 2, Marvel Bisa Apa?
Wisnu merupakan anak dari tetangga keluarga Rini (Tara Basro) di rumah susun. Karakter ini sukses mencuri fokus penonton karena masih menyimpan misteri.
Meski Pengabdi Setan 2: Communion sudah dirilis sejak 4 Agustus 2022, Muzakki Ramdhan ternyata belum boleh nonton karena rating film hanya untuk penonton 13 tahun ke atas.
Lahir pada 11 Agustus 2009, Muzakki Ramdhan baru genap berusia 13 tahun hari ini. Joko Anwar memberi selamat karena Muzakki akhirnya bisa nonton film yang dibintanginya sendiri.
Baca Juga:
Pengabdi Setan 2 Tembus 3 Juta Penonton dalam 5 Hari, Joko Anwar Janjikan Hal Ini
"Muzakki hari ini boleh nonton Pengabdi Setan 2. Selamat, Wisnu!" kata Joko Anwar dikutip dari cuitannya di Twitter.
"Siap om aku bakal nonton hari ini," balas aktor pengisi suara Nussa dalam serial web animasi berjudul sama ini.
Banyak warganet yang ikut memberikan selamat pada Muzakki Ramdhan. Ada juga yang membahas fakta bahwa Muhammad Adhiyat pemeran Ian si anak setan belum nonton kedua film Pengabdi Setan karena belum cukup umur.
Baca Juga:
Profil Muzakki Ramdhan, Pemeran Wisnu di Pengabdi Setan 2: Communion
"Jadi si Ian dari awal Pengabdi Setan sampai sekarang belum boleh nonton? Feel so bad. Dia nggak ngerti kalo karakter dia jahat," komentar akun @dy****rn.
"Nonton diam-diam kali ya, hahaha," sahut akun @m*****dan__.
Baca Juga:
Pengabdi Setan 2 Dicap Rusak Kenangan Manis Fans Petualangan Sherina: Tempat Romantis Jadi Angker!
Berita Terkait
-
10 Film Horor Indonesia Bertema Pocong, Menakutkan tapi Seru!
-
Pengabdi Setan 2: Communion Turun Layar, Berhasil Raih 6,3 Juta Penonton!
-
7 Potret Fachri Albar, 'Vampir' yang Makin Ganteng dan Awet Muda di Usia 40 Tahun
-
5 Rekomendasi Film untuk Penggemar Pengabdi Setan, Dijamin Nggak Kalah Seru
-
Plot Cerita Pengabdi Setan 2 Tuai Pro Kontra, Joko Anwar Beri Reaksi Tak Terduga
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kampung Berseri Astra Keputih Hijaukan Lingkungan Surabaya
-
Pelestarian Sendang Tirto Wiguno, Mengangkat Potensi Wironanggan Lewat Program Kampung Berseri Astra
-
Program Beasiswa Kampung Berseri Astra, Harapan Baru bagi Anak-anak di Palembang
-
Peran Exchange Kripto di Indonesia: Apakah Aman dan Legal untuk Berdagang Bitcoin?
-
Harapan Warga Gang Durian: Dukungan Astra dalam Budidaya Ikan Nila Berkelanjutan