Baktora | MataMata.com
Kampanye Ketum PSI, Kaesang Pangarep saat kunjungan ke Kupang, NTT. (Intagram/@psi_id)

Matamata.com - Ditunjuk sebagai Ketum PSI, Kaesang Pangarep terus melebarkan sayapnya ke sejumlah wilayah di Indonesia. Tak hanya Jawa yang jadi sasaran, Kota Makassar masuk dalam list untuk menjadi daerah pemenangan.

Seperti diketahui, PSI bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) mendukung Prabowo-Gibran maju di Pilpres 2024. Diketuai Kaesang Pangarep, kunjungan ke Makassar adalah untuk bertemu kader PSI memastikan kemenangan di Pemilu 2024.

Tak hanya itu, Kaesang Pangarep juga dijadwalkan bakal mengikuti Fun Football dan juga mabar dengan sejumlah atlet E-Sport di Kota Makassar. Memang tak jarang Ketum PSI ini dijadwalkan bermain sepakbola bersama sejumlah warga termasuk kader-kader PSI di tiap sasaran daerah kampanyenya. Langkah ini juga diyakini untuk menaikkan elektabilitasnya yang masih dinilai rendah untuk lolos ke Senayan.

Baca Juga:
Kadernya Bikin Ulah soal Dinasti Politik, Sekjen PSI Sowan ke Sri Sultan HB X

Kunjungannya ke Kota Makassar memang salah satu cara untuk merangkul suara dalam strategi memenangkan suara PSI termasuk Prabowo-Gibran.

Kendati datang ke Makassar dan sempat menemui Wali Kota Makassar, Ramdhan Pomanto, Kaesang mengakui tak ada pembahasan politik dalam pertemua itu.

"Tadi berbicara banyak hal, tapi enggak terkait Pilpres," ujar Kaesang dikutip, Selasa (12/12/2023).

Baca Juga:
Ade Armando Dibombardir Warga Jogja Gegara Blunder Dinasti Politik, Denny Siregar: Pecat Aja Biar Enggak Rusak PSI

Tak banyak memberi keterangan dari hasil pertemuan itu, Kaesang dijadwalkan bakal bertemu kader PSI Sulawesi Selatan selama 12-13 Desember.

Terpisah, Wali Kota Makassar tidak membahas politik saat bertemu anak bungsu Joko Widodo tersebut.

"Kayak-nya tadi enggak ngomong Pilpres ya. Kita lebih ke silaturahmi," terang Ramdhan.

Baca Juga:
Ade Armando Blunder Bahas Dinasti Politik di Jogja, Kaesang Pangarep Beri Teguran Keras

Sebagai Wali Kota, Ramdhan hanya mengenalkan dan membranding Kota Makassar dengan pengembangannya sejauh ini.

"Kan jadi tugas Wali Kota menjual apa yang dimiliki Kota Makassar ini. Memberikan informasi branding Kota Makassar sebagai Kota Makan Enak," tambah Ramdhan.

Terlepas dari langkah PSI yang terus berkampanye ke wilayah-wilayah di Indonesia, hasil lembaga survei Poltracking Indonesia menyebutkan PSI terancam gagal lolos ke parlemen.

Pasalnya, parliamentary threshold sejumlah partai yang disurvei Poltracking Indonesia tak mencapai ambang batas 4 persen.

Terdapat tiga partai pendukung Prabowo-Gibran yang bakal gagal melaju ke Senayan, di antaranya, PPP, PSI dan Perindo. Di mana PPP mendapat angka elektabilitas sebesar 3,4 persen. Sementara Perindo hanya 1,5 persen.

"Partai politik lainnya [termasuk PSI] di bawah 1 persen," ujar Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia, Hanta Yuda.

Menanggapi hasil survei tersebut, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie tak terlalu khawatir. Ia tak akan melihat dari satu lembaga survei saja jika ingin memastikan kadernya bisa duduk di kursi Senayan.

"Tapi kalau dilihat dari survei [Litbang] Kompas dan lainnya, indikatornya positif," kilah Grace.

Seperti diketahui, PSI kerap dikait-kaitkan dengan partai yang disiapkan oleh Jokowi. Kedekatan PSI dengan Jokowi sejak maju di Pilpres 2014 cukup gencar dilakukan.

Meski begitu, partai berlambang Bunga Mawar ini masih sulit menembus kursi parlemen pada dua periode Jokowi memimpin. Kampanyenya yang selalu mengaitkan sebagai partai anak muda juga belum cukup mendongkrak parliamentary treshold.

Load More