Baktora | MataMata.com
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo saat melaksanakan kampanye. (Instagram/@ganjar_pranowo)

Matamata.com - Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo angkat bicara terkait pernyataan pada beberapa kampanyenya yang kadang mengkritik pemerintahan Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin. Namun beberapa waktu belakang Ganjar juga memuji pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemerintah saat ini.

Sebagian publik menganggap Ganjar plin-plan. Meski begitu mantan Gubernur Jawa Tengah ini membeberkan alasannya mengapa dia melakukan hal tersebut.

"Saya tak mengkritik, jadi saya menjawab pertanyaan audiens secara jujur saja, itu yang dulakukan. Dengan begitu, publik mendapat edukasi yang baik terhadap persoalan [pemerintah] itu," terang dia dikutip Jumat (14/12/2023).

Tidak ada gesekan antara Ganjar dan Jokowi, meski Jokowi dikait-kaitkan tidak memberi dukungan kepada Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Ganjar dan Jokowi bahkan sejak ia masih menjabat di Jawa Tengah terus berkoordinasi dan membangun infrastruktur bersama-sama dengannya.

"Pak Jokowi dan saya ini satu partner, dan kami merancang pembangunan itu bareng," sebut dia.

Bagi Ganjar Pranowo, pemikirannya dengan Jokowi sama sejak periode pertama Jokowi menjabat presiden. Masuk di periode keduanya, pembangunan di Jawa Tengah semakin baik.

Maka dari itu Ganjar membantah yang dia lakukan dalam berkampanye hari ini tidak ada sangkut pautnya terhadap isu dukung-mendukung. Ia mengajak warga melihat sebuah kondisi pembangunan saat ini dengan rasional.

Load More